Smartfren Run 2025 Sulap GBK Jadi Festival Budaya dan Gaya Hidup Sehat

Dythia Novianty Suara.Com
Selasa, 10 Juni 2025 | 12:58 WIB
Smartfren Run 2025 Sulap GBK Jadi Festival Budaya dan Gaya Hidup Sehat
Smartfren Run 2025 di Jakarta, belum lama ini. [XLSMART]

Smartfren Run 2025 menawarkan tiga kategori lomba, yaitu Half Marathon sejauh 21 kilometer, 10 kilometer, dan 5,5 kilometer.

Smartfren Run 2025 di Jakarta, belum lama ini. [XLSMART]
Smartfren Run 2025 di Jakarta, belum lama ini. [XLSMART]

Para peserta menempuh rute yang dimulai dari Plaza Timur GBK, kemudian melewati sejumlah titik strategis seperti Pintu 7, area Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) atau Car Free Day (CFD), kawasan Semanggi, Senopati, Pati Unus, dan Sisingamangaraja, sebelum akhirnya kembali ke Jalan Sudirman dan finis di lokasi awal.

Tidak hanya sekadar kompetisi lari, Smartfren Run 2025 juga menjadi festival budaya dan hiburan yang menggabungkan unsur olahraga, budaya, dan gaya hidup.

Dalam rangkaian acara, peserta dan pengunjung dapat menikmati berbagai kegiatan menarik, mulai dari kompetisi kostum lari terbaik dengan tema Nusantara yang menggambarkan kekayaan budaya Indonesia, hingga pertunjukan budaya dari berbagai daerah yang berlangsung di sepanjang jalur lomba.

Acara ini juga diwarnai dengan pertunjukan hiburan yang meriah dan pameran produk-produk UMKM lokal.

Beragam kuliner khas nusantara serta produk kreatif dari para pelaku usaha kecil menengah hadir memeriahkan suasana.

Kehadiran festival budaya ini diharapkan mampu menciptakan suasana yang hangat dan menghubungkan masyarakat lintas generasi dalam satu kebersamaan.

Sukaca Purwokardjono menegaskan bahwa festival budaya dan hiburan ini sengaja dirancang sebagai bagian dari misi Smartfren untuk menghadirkan nilai lebih bagi peserta dan komunitas.

“Kami ingin lebih dari sekadar event olahraga. Smartfren Run 2025 adalah sebuah perayaan yang memadukan budaya, gaya hidup sehat, dan semangat gotong-royong yang menjadi ciri khas bangsa Indonesia,” ujarnya.

Baca Juga: Jaringan Terintegrasi XLSMART Kini Aktif di Nusa Tenggara, Bisa Rasakan Paket Unlimited

Dengan keberhasilan penyelenggaraan Smartfren Run 2025 dan peningkatan jumlah peserta yang signifikan, XLSMART optimis acara ini akan terus tumbuh dan menjadi salah satu event olahraga terbesar di Indonesia.

Acara ini sekaligus memperkuat reputasi Smartfren sebagai perusahaan yang tidak hanya fokus pada teknologi dan layanan telekomunikasi, tetapi juga peduli pada kesejahteraan masyarakat luas.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
Ikuti Kuisnya ➔
Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mental Health Check-in, Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI