Akan Ada Demo Lagi, IHSG Melemah ke Zona Merah

Selasa, 20 Oktober 2020 | 09:16 WIB
Akan Ada Demo Lagi, IHSG Melemah ke Zona Merah
Karyawan mengamati layar pergerakan perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia, Jakarta. [ANTARA FOTO/Reno Esnir]

Suara.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada hari ini Selasa (20/10/2020) dibuka terjerembab ke zona merah setelah sebelumnya pada perdagangan kemarin Senin (19/10/2020) ditutup menguat 0,45 persen.

Melansir data RTI, IHSG melemah di awal pra perdagangan turun 5,4 poin 13 poin ke level 5.120 atau melemah 0,11 persen.

Setelah dibuka tepat pukul 09:00 Wib, laju IHSG makin terus anjlok ke bawah, hingga turun atau melemah 0,42 persen ke level 5.119.

Sementara itu indeks LQ45 juga dibuka ikutan melemah 3,4 poin atau 0,44 persen menuju level 786. Sebanyak 64 saham menguat, 78 saham melemah dan 149 saham belum ditransaksikan.

Kepala Riset MNC Sekuritas Edwin Sebayang mengatakan, ketidakpastian nasib paket stimulus Nancy Pelosi sehari menjelang deadline mendorong turun saham Amerika Serikat (AS) yang membuat laju IHSG pada hari ini akan berat.

"Sentimen penggerak pasar hari ini diantaranya bursa saham AS yang ditutup melemah membawa kabar buruk untuk perdagangan hari ini ditengah ketidakpastian stimulus fiskal AS," kata Edwin dalam analisanya, Selasa (20/10/2020).

Selain itu kata dia, di Eropa terus melonjaknya kasus baru virus corona membawa khawatiran baru akan gelombang kedua wabah tersebut.

"Masih terkait lonjakan kasus Covid-19 yang membuat khawatir investor," ucapnya.

Yang terakhir kata dia adalah dari rilis data ekonomi suku bunga kredit China dengan jangka waktu 1 tahun dan 5 tahun yang bisa mempengaruhi pergerakan IHSG sepanjang hari ini.

Baca Juga: Bos OJK Ungkap Penyebab Investor Asing Banyak Tarik Dananya di Pasar Modal

"IHSG kami perkirakan bergerak pada 5.087 - 5.172, adapun saham-saham yang kami rekomendasikan hari ini adalah ANTM, BBNI, BSDE, PGAS, INCO, BBRI, CTRA, WIKA, ASII, SMRA," sarannya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI