Ingin Untung dari Tabungan & Deposito Dolar? Perhatikan 5 Hal Berikut Ini

Selasa, 01 Desember 2020 | 09:00 WIB
Ingin Untung dari Tabungan & Deposito Dolar? Perhatikan 5 Hal Berikut Ini
Ilustrasi tabungan dan deposito dolas AS. (Dok : digibank by DBS)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Agar mendapat capital gain, Anda perlu memahami terlebih dahulu cara membaca situasi pasar dengan memahami kurs beli dan kurs jual. Untuk kepentingan investasi, pastikan Anda hanya menjual dolar yang disimpan pada saat harga pasar lebih tinggi dibanding saat harga Anda membeli.

4. Transaksi rutin
Untuk tujuan investasi, ada baiknya Anda rutin melakukan transaksi sehingga bisa mendapatkan nilai rata-rata atau disebut Dollar cost averaging (DCA). DCA adalah strategi investasi secara rutin di setiap periode dalam jumlah sama tanpa memperdulikan atau memperhatikan harga pasar saat itu.

Menerapkan strategi DCA dalam berinvestasi valas akan mengurangi resiko akibat berinvestasi secara seketika (lump sum) dan selamat dari jebakan ‘tebak-tebakan’ kapan waktu terbaik untuk masuk menjual dan membeli.

Dollar Cost Averaging dapat membantu memastikan Anda tidak terekspos terlalu dalam ketika membeli di harga tinggi dan membantu segera pulih ketika pasar mengalami koreksi. Dengan strategi DCA, Anda dapat meminimalisir efek naik turunnya pasar terhadap portofolio karena akumulasi harga rata-rata yang diperoleh.

5. Bisa dialihkan untuk Deposito
Berinvestasi dolar tak lengkap bila Anda tak mencoba membuka deposito valas. Deposito valas memberi manfaat maksimal karena lindung nilai. Tren harga dolar yang bagus juga bisa dimanfaatkan untuk memberi keuntungan tambahan.

Selain itu, rate dari deposito valas biasanya sangat tinggi. Apalagi bila Anda membuka deposito dolar pada lembaga keuangan yang terpercaya seperti DBS Bank. Lebih menarik lagi, karena sekarang Anda bisa membuka deposito valas melalui aplikasi digibank by DBS. Membuka deposito valas lewat digibank by DBS mudah karena bisa dilakukan dengan penempatan dana mulai dari USD 100.

Anda bisa memilih tenor 1-12 bulan dan bisa menggunakan 10 mata uang yang tersedia di rekening dolar, yaitu USD, SGD, AUD, EUR, GBP, CAD, CHF, HKD, JPY & NZD dengan mengakses layanan ini sepanjang waktu, 24/7 klik melalui aplikasi.

Rekening dan Deposito Valas dalam 1 Aplikasi
Sangat penting bagi Anda untuk memastikan telah membuka rekening valas di lembaga terpercaya seperti digibank by DBS. Kredibilitas lembaga yang dipilih akan membantu Anda mendapatkan harga yang kompetitif dan rate yang tinggi.

Sebagai salah satu lembaga valuta asing terbaik di Asia, DBS memberikan peluang untuk mendapatkan margin bagus dengan nilai tukar yang bersaing. Selain itu, digibank by DBS memberi kemudahan akses yang akan sangat cocok dengan gaya hidup digital masa kini.

Baca Juga: digibank KTA & digibank by DBS, Mudahkan Hidup dengan Upgrade Elektronikmu

Membuka tabungan dollar dengan memanfaatkan Aplikasi digibank by DBS untuk deposito valas memberi kemudahan di antaranya:
- Mudah dalam pembuatan tabungan mata uang asing dan bertransaksi valas.
- Tersedia dalam 10 mata uang yaitu USD, SGD, AUD, NZD, EUR, GBP, JPY, HKD, CAD, dan CHF
- Memiliki nilai tukar dan bunga kompetitif.
- Semua transaksi konversi tidak dikenai biaya
- Bisa diakses 24/7 sehingga transaksi bisa dilakukan sepanjang waktu dari mana saja dan kapan saja tanpa harus datang ke cabang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI