Pemilik Kripto Kini Bisa Beli Barang di Jaringan Supermarket Varus Pakai Binance Pay

M Nurhadi Suara.Com
Minggu, 25 September 2022 | 07:15 WIB
Pemilik Kripto Kini Bisa Beli Barang di Jaringan Supermarket Varus Pakai Binance Pay
Binance (Unsplash)

Suara.com - Bursa perdagangan aset kripto raksasa, Binance resmi menjalin mitra dengan jaringan supermarket Ukraina Varus.

Pengumuman yang disampaikan pada Jumat (23/9/2022) itu menandai pembayaran kripto untuk pembelian kebutuhan pokok melalui dompet Binance Pay.

Toko kebutuhan pokok tersebut adalah salah satu perusahaan terbesar di Ukraina dengan lebih dari 111 toko di 28 kota.

Perusahaan mengatakan bahwa kemitraan ini akan memungkinkan pelanggannya untuk mengakses pembayaran mata uang kripto instan dan pengiriman cepat di 9 kota di Ukraina, yaitu: Kyiv, Dnipro, Kamianske, Kryvyi Rih, Zaporizhzhia, Brovary, Nikopol, Vyshhorod, dan Pavlograd.

Kedua perusahaan tersebut juga telah mengumumkan “promosi dana reward”, yang akan memberi reward 100 UAH kepada pelanggan yang membuat order apa pun dari program VARUS Delivery senilai lebih dari 500 Hryvnia Ukraina dan membayar dengan Binance Pay.

Pada Agustus lalu, sebuah perusahaan pembayaran kripto dan POS Ukraina bernama Whitepay meluncurkan sebuah program baru yang memungkinkan warga Ukraina membeli barang elektronik dan produk lain dengan mata uang kripto.

Saat menghadiri Konferensi Teknologi Kyiv tahun ini yang diselenggarakan tanggal 6-9 September di Ukraina, Pendiri Ethereum Vitalik mengatakan bahwa “Ukraina bisa menjadi hub Web3 berikutnya.”

“Sebuah negara dapat menjadi hub Web3 jika warganya secara aktif tertarik dengan teknologi ini," kata Vitalik.

Baca Juga: Viral di TikTok! Teori Konspirasi Kiamat 24 September 2022 tapi Tak Terbukti

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI