Prof Kim: Kawasan Industri Jababeka Layak Disebut Silicon Valley-nya Indonesia Berkat Adanya Presuniv

Iwan Supriyatna Suara.Com
Selasa, 28 Februari 2023 | 15:32 WIB
Prof Kim: Kawasan Industri Jababeka Layak Disebut Silicon Valley-nya Indonesia Berkat Adanya Presuniv
Prof. Ki-Chan Kim secara resmi diperkenalkan sebagai International Chancellor President University (Presuniv).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Selain itu, saat ini Kim juga menjabat sebagai Chairman Innovation Economy Division di National Economic Advisory Council (NERC), sebuah lembaga yang secara langsung bernaung di bawah kepemimpinan Presiden Korea Selatan.

Kim juga akan menjabat sebagai Presiden International Council for Small Business (ICSB) yang berkedudukan di Washington DC, Amerika Serikat. ICSB adalah organisasi nirlaba yang didirikan tahun 1955, dan perannya adalah mempromosikan pertumbuhan dan perkembangan usaha kecil di seluruh dunia.

“Saya berterima kasih kepada Prof. Ayman Tarabishy, Presiden ICSB saat ini, atas dukungannya terhadap saya yang akan menjadi Presiden ICSB periode mendatang.” katanya.

Selama aktif di ICSB, Kim menekankan betul betapa pentingnya kepuasan kerja bagi para karyawan yang bekerja di perusahaan skala kecil dan menengah. ICSB juga berperan penting dalam penetapan 27 Juni sebagai Hari Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) sedunia oleh Perserikatan Bangsa Bangsa.

Sebagai akademisi, Kim banyak menulis karya ilmiah dan buku. Salah satu bukunya yang berjudul The Joy of Innovation berhasil meraih penghargaan King Sejong Book Collection 2020 dalam ajang Penghargaan Buku Nasional se-Korea Selatan. Dalam buku ini, Kim menekankan pentingnya inovasi untuk membuat bisnis tetap kompetitif di pasar yang terus bergejolak.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI