Klasemen akhir Sea Games 2023 Kamboja menunjukkan, Indonesia masuk tiga besar dalam ajang pertandingan olahraga terbesar Asia Tenggara itu. Indonesia meraih 87 emas, jauh lebih tingi dari target pemerintah, 60-69 emas.
Dengan itu, total raihan medali yang dibawa RI menjadi total 87 emas, 80 perak, dan 109 perunggu. Posisi pertama diraih Vietnam dengan 136 emas, 105 perak, dan 114 perunggu sementara posisi kedua Thailand dengan 108 emas, 96 perak, dan 108 perunggu.