Pengamat Dukung Erick Thohir Benahi JIS Sesuai Arahan FIFA

Iwan Supriyatna Suara.Com
Kamis, 27 Juli 2023 | 17:38 WIB
Pengamat Dukung Erick Thohir Benahi JIS Sesuai Arahan FIFA
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir (pssi.org)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pengamat bola nasional Fadly Idris mengatakan, penjelasan Ketua Umum PSSI Erick Thohir soal pembenahan Jakarta International Stadium (JIS) sudah jelas, yakni dilakukan berdasarkan surat dan rekomendasi dari FIFA.

Hal itu sekaligus menjawab polemik pembenahan JIS yang dituding politis setelah stadion itu diajukan untuk menjadi salah satu calon tempat berlangsungnya Piala Dunia U-17.

Fadly Idris mendukung Erick Thohir untuk fokus bekerja secara maksimal mengebut pengerjaan JIS agar sebelum gelaran Piala Dunia U-17 yang rencananya digelar pada November dapat rampung sesuai dengan target yang ditetapkan dan berstandar FIFA.

Menurutnya, urusan politisasi JIS harus dikesampingkan terlebih dahulu, JIS bukan hanya ikon bagi Jakarta melainkan juga ikon Indonesia yang nantinya dilihat oleh dunia internasional.

“Saya pikir benar bahwa Jakarta Internasional Stadium ini kan menjadi salah satu ikon bukan hanya dari Kota Jakarta tetapi juga ikon Indonesia bagaimana stadion semegah JIS akan dilihat jutaan mata tetapi harus lolos verifikasi FIFA terlebih dahulu,” ujar Fadly, Kamis (27/7/2023).

Fadly menambahkan, pembenahan yang mendesak untuk dilakukan JIS ialah akses masuk para penonton yang minim dan juga rumput stadion yang selama ini menjadi polemik ternyata diamini oleh FIFA harus diperbaiki.

“Tapi yang paling penting adalah bagaimana pintu keluar masuk itu harus diatur dengan baik sehingga ketika terjadi insiden ataupun misalnya pasca pertandingan itu orang-orang bisa aman dan nyaman menonton pertandingan,” ucapnya.

“Yang terakhir masalah rumput kita tahu bersama bahwa tidak sembarang memang rumput untuk sebuah pertandingan dan mudah-mudahan rumput dari JIS nanti sesuai dengan standar FIFA,” sambungnya.

Dikatakan Fadly, upaya PSSI hanya ingin penyelenggaraan Piala Dunia U-17 berjalan sukses dan tidak ingin Indonesia diremehkan oleh negara lain, oleh sebab itu JIS harus disesuaikan agar berstandar FIFA.

Baca Juga: Survei Membuktikan: Prabowo Cocoknya Diduetkan dengan Erick Thohir, Kemudian Gibran dan Selanjutnya Cak Imin

Ia berkaca ajang Piala Dunia U-20 kemarin yang dihelat di Argentina, menurutnya, stadion yang digunakan masih kalah dengan yang sudah dipersiapkan di Indonesia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI