Pupuk Kaltim Salurkan Bantuan ke 30 Masjid dan Musala di Bontang

Iwan Supriyatna Suara.Com
Kamis, 21 Maret 2024 | 15:11 WIB
Pupuk Kaltim Salurkan Bantuan ke 30 Masjid dan Musala di Bontang
PT Pupuk Kalimantan Timur (Pupuk Kaltim) gelar Safari Ramadan 1445 Hijriah.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Turut hadir Wali Kota Bontang Basri Rase, dalam rangkaian Safari Ramadan Pupuk Kaltim 1445 H di Masjid Al Hikmah Kelurahan Guntung Bontang Utara. Dikatakan Basri, Pupuk Kaltim telah menjadi mitra pemerintah yang sejauh ini sangat fokus dan serius dalam mendukung berbagai program Pemerintah, maupun perhatian langsung bagi masyarakat Bontang.

Seperti halnya Safari Ramadan tahun ini, menunjukkan jika Pupuk Kaltim sangat berkomitmen dalam menjalin kedekatan dan kebersamaan dengan masyarakat, sekaligus menebar manfaat sebagai salah satu sasaran kepedulian bagi masyarakat khususnya yang berada di sekitar perusahan.

"Pemkot Bontang sangat mengapresiasi langkah Pupuk Kaltim yang terus menjalin kedekatan dengan seluruh elemen di Kota Bontang, melalui beragam kepedulian yang disalurkan. Begitu pula dengan masyarakat dapat terus mendukung Pupuk Kaltim, agar manfaatnya makin dirasakan kedepannya," ucap Basri.

Mewakili penerima manfaat, Ketua Takmir Masjid Al Hikmah Guntung Asnawi, turut menyampaikan terima kasih atas komitmen dan dukungan Pupuk Kaltim bagi masyarakat, khususnya yang berada di wilayah terdekat perusahaan tersebut. Diungkapkan Asnawi, manfaat Pupuk Kaltim sejauh ini sangat dirasakan, khususnya terhadap pembinaan keislaman melalui berbagai dukungan seperti halnya sarana prasarana ibadah.

Salah satunya pada momen Ramadan yang rutin dilaksanakan setiap tahun, menunjukkan perhatian Pupuk Kaltim bagi masyarakat melalui jalinan ukhuwah dalam memperkuat hubungan baik yang selama ini terbina. Dirinya pun berharap perhatian dan kontribusi Pupuk Kaltim berjalan berkesinambungan, sehingga turut mendorong penguatan nilai akhlak dan keislaman bagi umat.

"Kami doakan Pupuk Kaltim senantiasa mendapat keberkahan, karena kepedulian yang selama ini disalurkan sangat bermanfaat dalam mendukung pembinaan umat di Kelurahan Guntung. Begitu juga amanah yang kali ini disalurkan, akan kami manfaatkan dengan baik sesuai peruntukannya," jelas Asnawi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI