Tinggalkan Persija, Pemain Ini Gabung MU

Rabu, 25 Januari 2017 | 18:43 WIB
Tinggalkan Persija, Pemain Ini Gabung MU
Manajer Madura United, Haruna Soemitro(tengah) umumkan pemain baru MU Greg Nwokolo di Hotel Century, Senayan, Jakarta [Suara.com/Adie Prasetyo]

Suara.com - Greg Nwokolo akhirnya dipastikan berganti seragam di kompetisi mendatang. Memperkuat Persija Jakarta di ajang Indonesia Soccer Championship, ISC, tahun lalu, di Liga 1 tahun ini Greg akan berseragam Madura United.

Kontrak Greg sendiri bersama Macan Kemayoran masih menyisakan beberapa hari. Dengan demikian, Greg baru resmi menjadi punggawa MU pada 1 Februari mendatang, saat kontraknya bersama Persija kadaluarsa.

Manajer Madura United, Haruna Soemitro mengatakan Greg bakal berduet dengan Gomes de Olivera di lini depan tim berjuluk Sape Kerrab.


"Karena adanya etika bisnis dengan mantan klubnya, Greg baru akan bergabung awal bulan. Dia akan menjadi bagian penting dan ujung tombak Madura United," kata Haruna di Hotel Century, Senayan, Jakarta, Rabu (25/1/2017).

"Dia adalah pemain naturalisasi yang kualitasnya sebagai striker terbaik di Indonesia. Kita ingin Madura United lebih produktif lagi," tambahnya.

Berhasil memboyong Greg, Haruna enggan membocorkan nilai kontrak yang disepakati dengan pemain itu. Menurutnya, Madura United masih menunggu keputusan dari PSSI terkait nilai kontrak pemain.

"Kita tidak bisa buka masalah itu karena masih menunggu kebijakan dari PSSI. Kami masih tunggu regulasinya seperti apa," tambahnya lagi.

Menurut rencana, Liga 1 akan digulirkan pada 26 Maret mendatang. Tapi sebelum itu, Greg mendapat kesempatan untuk unjuk kebolehan di ajang Piala Presiden yang mulai digulirkan 4 Februari mendatang.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI