Hasil Liga Inggris: Everton Keluar dari Zona Merah, West Ham Tempel Manchester United

Rully Fauzi Suara.Com
Minggu, 08 Mei 2022 | 23:57 WIB
Hasil Liga Inggris: Everton Keluar dari Zona Merah, West Ham Tempel Manchester United
Manajer Everton, Frank Lampard. [LINDSEY PARNABY / AFP]

Suara.com - Everton sementara keluar dari zona merah klasemen Liga Inggris 2021/2022, sedangkan West Ham United terus memepet posisi Manchester United dalam perebutan tiket Liga Europa setelah mereka sama-sama membukukan kemenangan dalam rangkaian pertandingan lanjutan pada Minggu (8/5/2022) malam WIB.

Bertandang ke Stadion King Power, Everton sukses mempecundangi Leicester City dengan skor 2-1 berkat gol bek-bek mereka, Vitaliy Mykolenko dan Mason Holgate.

Mykolenko membuka keunggulan tim tamu pada menit keenam yang bisa disamakan oleh Leicester lewat Patson Daka lima menit berselang.

Everton merestorasi keunggulan mereka pada menit ke-30 memanfaatkan kemelut di depan gawang Leicester dari situasi sepak pojok yang berakhir dengan tandukan Holgate.

Anak-anak asuh Frank Lampard yang sangat membutuhkan kemenangan mampu menjaga keunggulan 2-1 hingga bubaran demi menambah napas mereka dalam perjuangan menghindari degradasi.

Kemenangan itu cukup untuk mengangkat Everton keluar dari zona degradasi dan naik ke urutan ke-16 dengan koleksi 35 poin, sebab dalam pertandingan lain Leeds United (34) kalah dan terjerembab ke peringkat ke-18.

Sementara Leicester (42) tak beranjak dari posisi ke-14 dan peluang mereka tampil di Eropa tampaknya semakin tipis sebab dalam pertandingan lain di Carrow Road, West Ham menang telak 4-0 atas tuan rumah Norwich City.

Said Benrahma dan Michail Antonio membawa West Ham nyaman memimpin 2-0 di babak pertama. Benrahma lantas mencetak gol keduanya tiga menit memasuki babak kedua, sebelum Manuel Lanzini melengkapi kemenangan 4-0 bagi West Ham.

West Ham yang berada di posisi ketujuh kini mengoleksi 55 poin, hanya terpaut tiga poin dari Manchester United yang sudah melakoni satu pertandingan lebih banyak.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris: Eddie Nketiah Cetak Brace, Arsenal Tekuk 10 Pemain Leeds United

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI