Profil Thomas MeiBner, Bek Asal Jerman yang Kasih Kode Gabung Persija Jakarta

Syaiful Rachman Suara.Com
Sabtu, 10 Juni 2023 | 20:39 WIB
Profil Thomas MeiBner, Bek Asal Jerman yang Kasih Kode Gabung Persija Jakarta
Pemain Hansa Rostock Thomas MeiBner [Instagram @tom_mei3ner]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bek asal Jerman, Thomas Meißner, dirumorkan bakal bergabung dengan Persija Jakarta. Tanda-tanda ini muncul setelah pemain ini seperti memberikan kode berlabuh ke skuad Ibu Kota.

Jika melihat nama-nama orang diikuti oleh Thomas Meißner di akun Instagramnya, @tom_mei3ner, dia terlihat mengikuti akun resmi milik Persija Jakarta. Hal ini tentu menjadi tanda tanya besar.

Pemain Hansa Rostock Thomas MeiBner [Instagram @tom_mei3ner]
Pemain Hansa Rostock Thomas MeiBner [Instagram @tom_mei3ner]

Apalagi, jika merujuk pada informasi yang dibagikan oleh akun Spieltag Indonesia di Twitter, Thomas Meißner kabarnya sudah siap dijual dengan harga murah bahkan gratis oleh timnya meski kontraknya tersisa hingga Juni 2024.

Untuk saat ini, Thomas Meißner memang masih menjadi bagian dari klub kasta kedua Liga Jerman, Hansa Rostock. Namun, kiprahnya bersama timnya itu dianggap gagal memenuhi ekspektasi.

Sebab, selama musim ini, dia hanya bisa mencatatkan 12 kali penampilan bersama Hansa Rostock di kasta kedua Liga Jerman. Dari semua pertandingan itu, hanya empat di antaranya yang dicatatkan sebagai starter.

Patut dinantikan kelanjutan rumor yang melibatkan Persija Jakarta dengan Thomas Meißner ini. Sebab, Macan Kemayoran sebelumnya sudah memiliki satu bek asing tangguh, yakni Ondrej Kudela.

Profil Thomas Meißner

Sebagai informasi, Thomas Meißner merupakan pesepak bola profesional asal Jerman yang tercatat lahir di Schweinfurt pada 26 Maret 1991. Dengan kata lain, pemain ini sudah cukup matang karena usianya 32 tahun.

Perjalanan sepak bolanya dimulai bersama sejumlah klub asal Jerman seperti FC Blau-Weiß Donnersdorf, 1. FC Schweinfurt 05, dan TSV 1860 München. Bersama klub yang disebut terakhir, Thomas Meißner menghabiskan waktu empat tahun selama periode 2006 hingga 2010.

Baca Juga: Telat Gabung TC Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Witan Sulaeman Diharapkan Berkontribusi Saat Hadapi Argentina

Setelah itu, dia sempat bergabung bersama Borussia Dortmund II (2012-2014), dan MSV Duisburg (2014-2016). Ini menjadi momen terakhirnya berkarier di Jerman.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI