3 Masalah Persija Jelang Hadapi PSM: Lambat di Bursa, Asing Cedera, Bertumpu Pemain Lokal

Arief Apriadi Suara.Com
Senin, 03 Juli 2023 | 06:35 WIB
3 Masalah Persija Jelang Hadapi PSM: Lambat di Bursa, Asing Cedera, Bertumpu Pemain Lokal
Winger Persija Jakarta, Riko Simanjuntak (tengah) berselebrasi usai mencetak gol. [dok. LIB]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Winger lincah Persija Jakarta, Riko Simanjuntak melakukan selebrasi dengan Ilham Rio Fahmi usai membobol gawang klub Thailand, Ratchaburi FC dalam laga uji coba jelang musim 2023-2024 di Stadion Patriot Candrabhaga, Minggu (25/6/2023) malam WIB. [Persija]
Winger lincah Persija Jakarta, Riko Simanjuntak melakukan selebrasi dengan Ilham Rio Fahmi usai membobol gawang klub Thailand, Ratchaburi FC dalam laga uji coba jelang musim 2023-2024 di Stadion Patriot Candrabhaga, Minggu (25/6/2023) malam WIB. [Persija]

Situasi absennya dua pemain asing membuat Persija Jakarta mau tidak mau harus lebih mengandalkan pemain lokal. Hal itu sejatinya bukan masalah, tetapi jelas menjadi kerugian mengingat lawan mereka memiliki enam pemain impor.

PSM Makassar sudah melengkapi slot pemain asing mereka yakni Adilson Silva (Portugal), Wiljan Pluim (Belanda), Kenzo Nambu (Jepang), Everton Nascimento (Brasil), Yuran Fernandes (Cape Verde) dan satu pemain Asia Tenggara Kike Linares (Filipina).

Thomas Doll pun berharap para pemain lokal bisa unjuk gigi dalam laga ini dan membantu Persija Jakarta meraup tiga poin saat menghadapi PSM Makassar.

"Pemain lokal bisa menunjukkan perkembangan selama ini. Saya harap mereka bisa menunjukkan (kemampuannya) dan membawa Persija menang atas PSM," tegas Thomas Doll.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI