Liga Arab Saudi Lebih Baik dari MLS, Fakta atau Cristiano Ronaldo Cuma Halu?

Rully Fauzi Suara.Com
Selasa, 18 Juli 2023 | 11:58 WIB
Liga Arab Saudi Lebih Baik dari MLS, Fakta atau Cristiano Ronaldo Cuma Halu?
Penyerang Al Nassr, Cristiano Ronaldo. [AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Cristiano Ronaldo kembali melontarkan komentar yang menarik perhatian publik usai menyebut Liga Arab Saudi, tempatnya bermain saat ini bersama klub Al Nassr, lebih baik kualitasnya ketimbang liga di Amerika Serikat, Major League Soccer (MLS).

Komentar ini keluar dari mulut Cristiano Ronaldo saat ditanya soal ketertarikannya untuk menyusul Lionel Messi yang hijrah ke MLS untuk membela Inter Miami.

Dengan adanya Messi, MLS ingin lebih melebarkan sayap ke penjuru dunia, memperkenalkan sepakbola Amerika Serikat yang saat ini masih kalah populer ketimbang olahraga lain seperti basket, bisbol, atau american football.

Sebelum Messi, MLS memang sudah melebarkan sayap mereka dengan kedatangan pemain-pemain top Eropa seperti Wayne Rooney, David Beckham, Zlatan Ibrahimovic, Frank Lampard, hingga Gareth Bale.

Penjelasan

Di lain sisi, Liga Arab Saudi juga semakin berbenah dan memperluas jangkauan pasar mereka dengan datangnya para bintang sepak bola dunia.

Semua bermula ketika Cristiano Ronaldo datang ke Al Nassr pada awal tahun ini. Nama besar Ronaldo langsung menjadi magnet buat para pecinta sepak bola dunia untuk melihat Liga Arab Saudi atau Saudi Pro League.

Dalam sebuah wawancara yang dilansir Football Espana, Selasa (18/7/2023), Ronaldo kini menyebut bahwa Liga Arab Saudi jauh lebih baik daripada MLS.

"Tidak," ujar Ronaldo ketika ditanya apakah akan mengikuti Messi ke MLS.

Baca Juga: Uang Bukan Segalanya, Bruno Fernandes Tolak Banyak Tawaran Gila dari Arab Saudi

"Saya rasa (liga) Arab Saudi jauh lebih baik ketimbang Amerika Serikat," sambung penyerang berusia 38 tahun tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI