Bibit Bebet Bobot 8 Pemain Timnas Indonesia U-23 yang Jebol Gawang Taiwan 9-0

Ruth Meliana Suara.Com
Minggu, 10 September 2023 | 12:52 WIB
Bibit Bebet Bobot 8 Pemain Timnas Indonesia U-23 yang Jebol Gawang Taiwan 9-0
Pratama Arhan dan Marcelino Ferdinan, dua pencetak gol dalam laga kualifikasi Piala Asia U-23 melawan Timnas Chinese Taipei U-23 di Stadion Manahan Solo, Sabtu (9/9/2023). [ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

7. Hokky Caraka

Hokky Caraka lahir di Gunung Kidul, Yogyakarta pada 21 Agustus 2004. Pemain berusia 19 tahun itu saat ini membela klub PSS Sleman. Ia membobol gawang Chinese Taipei U-23 di menit ke-78. Sebelumnya, ia juga berhasil membawa kemenangan.

Timnas Indonesia berhasil menang saat melawan Timnas Suriah U-20 dalam laga Piala Asia 2023. Di mana skor 1-0 disumbangkan oleh Hokky Caraka. Adapun debutnya dalam jajaran punggawa muda Tanah Air itu terjadi sejak 30 Mei 2022 lalu.

8. Pratama Arhan

Pratama Arhan lahir di Blora, Jawa Tengah pada 21 Desember 2001. Saat ini, ia tergabung dalam PSIS Semarang. Berkat kemampuannya, pemain berusia 21 tahun itu sempat berstatus bebas transfer oleh klub profesional asal Jepang, Tokyo Verdy.

Dalam laga melawan Chinese Taipei U-23, Arhan berhasil menyumbangkan gol kesembilan bagi Timnas Indonesia. Tepatnya saat jelang pertandingan berakhir, yakni pada menit ke-85. Di sisi lain, ia baru saja menikah dengan Azizah Salsha pada 20 Agustus lalu.

Kontributor : Xandra Junia Indriasti

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI