Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia di Laga Hidup Mati Kontra Korea Utara, Egy Maulana Vikri Tetap Diandalkan

Syaiful Rachman Suara.Com
Sabtu, 23 September 2023 | 11:05 WIB
Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia di Laga Hidup Mati Kontra Korea Utara, Egy Maulana Vikri Tetap Diandalkan
Winger Timnas Indonesia U-24, Egy Maulana Vikri menggiring bola ketika ditempel ketat pemain Kirgistan U-24 dalam matchday pertama Grup F Asian Games 2022 di Zhejiang Normal University East Stadium, Zhejiang, China, Selasa (19/9/2023) malam WIB. [Dok. PSSI]

Lalu untuk tiga bek di depan gawang, nama Rizky Ridho, Andy Setyo, dan Alfeandra Dewangga di pos bek tengah kanan, bek tengah, dan bek tengah kiri.

Untuk pos Wing Back, Bagas Kaffa bisa diandalkan di sektor kanan. Lalu untuk sektor kiri, nama Dony Tri Pamungkas yang kerap jadi cadangan, juga bisa dimaksimalkan oleh Indra Sjafri.

Keduanya bisa jadi pilihan di Wing Back karena akrab dengan posisi tersebut baik di level klub dan di level tim nasional bersama Shin Tae-yong.

Sedangkan dua gelandang tengah, ada baiknya Indra Sjafri menghapus peran gelandang serang dan memainkan Double Pivot pada diri Rachmat Irianto dan Syahrian Abimanyu.

Nantinya, Wing Back dan Double Pivot ini akan menopang Egy Maulana Vikri sebagai winger kanan, Titan Agung sebagai penyerang tengah, dan Ramai Rumakiek di pos winger kiri.

Berikut susunan pemain Timnas Indonesia U-24 yang harus dimainkan Indra Sjafri saat hadapi Korea Utara di laga terakhir grup F Asian Games 2022.

Timnas Indonesia U-24 (3-4-3):

Ernando Ari; Rizky Ridho, Andy Setyo, Alfeandra Dewangga; Bagas Kaffa, Rachmat Irianto, Syahrian Abimanyu, Dony Tri Pamungkas; Egy Maulana Vikri, Titan Agung, Ramai Rumakiek.

Baca Juga: Rafael Struick Main di Klub, Ado Den Haag: Pemain Internasional Indonesia

Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI