
"Saya juga masih akan menunggu beberapa pemain yang masih mengalami cedera dan saya berharap di sisa waktu ini semuanya dapat pulih sebelum liga kembali dimulai nanti," tandas Rospide.
Di babak pertama saat latihan bersama Persebaya, Persik Kediri memainkan Miswar Saputra di bawah mistar gawang dan ditopang kuarter Simen Lyngbo, Yusuf Meilana, Ahmad Agung dan Hamra Hehanusa di lini pertahanan.
Sementara Ze Valente, Renan Silva, Rohit Chand dan Bayu Otto mengisi lini tengah menopang duet Kelly Sroyer dan M Khanafi sebagai duet di lini depan.
Di babak kedua, Persik memainkan seluruh pemain yang dibawa termasuk juga Taufik serta kiper Eko Saputro yang belum mendapat menit bermain di kompetisi BRI Liga 1 musim ini.
Persik harus kalah dalam pertandingan latihan ini dengan skor 0-2 melawan Persebaya. Gol Persebaya ditorehkan oleh Paulo Henrique Santos de Azevedo di babak pertama dan Oktafianus Fernando di babak kedua.