Dulu Rano Karno Kritik Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia, Kini Hasil Polesan Shin Tae-yong Bikin Melongok

Senin, 26 Agustus 2024 | 14:04 WIB
Dulu Rano Karno Kritik Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia, Kini Hasil Polesan Shin Tae-yong Bikin Melongok
Rano Karno dan Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong (Kolase Suara.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Hasilnya pun terlihat dari sederet pencapaian impresif yang telah diraih.

Salah satu pencapaian terbesar STY adalah membawa Indonesia semakin dekat ke Piala Dunia.

Aktor Rano Karno saat ditemui usai jumpa pers film 'Pelangi Tanpa Warna' di Pancoran, Jakarta Selatan, Kamis (27/1/2022). [Suara.com/Alfian Winanto]
Aktor Rano Karno saat ditemui usai jumpa pers film 'Pelangi Tanpa Warna' di Pancoran, Jakarta Selatan, Kamis (27/1/2022). [Suara.com/Alfian Winanto]

Timnas Indonesia berhasil lolos ke putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, sebuah pencapaian yang belum pernah terjadi dalam beberapa dekade terakhir.

Ini merupakan bukti nyata bahwa sepak bola Indonesia sedang mengalami kebangkitan yang luar biasa.

Selain itu, STY juga berhasil membawa Indonesia meraih prestasi gemilang di level Asia.

Tim Garuda secara konsisten tampil apik di berbagai ajang, seperti Piala Asia dan Piala Asia U-23.

Bahkan, di Piala Asia U-23, Timnas Indonesia berhasil menembus babak semifinal dan mengalahkan tim-tim kuat seperti Korea Selatan.

Prestasi-prestasi gemilang yang diraih STY tidak hanya membuat haru para pecinta sepak bola Indonesia, tetapi juga membuat peringkat FIFA Timnas Indonesia terus mengalami peningkatan yang signifikan.

Dari peringkat 173 saat pertama kali ditangani STY, kini Tim Garuda telah merangkak naik hingga ke peringkat 133.

Baca Juga: PDIP Bakal Usung Anies di Pilkada Jakarta 2024, karena Sudah Nurut ke Megawati?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI