Sudah Tak Latihan, Persib Resmi Lepas Winger Kelahiran Belanda

Arief Apriadi Suara.Com
Sabtu, 08 Maret 2025 | 22:00 WIB
Sudah Tak Latihan, Persib Resmi Lepas Winger Kelahiran Belanda
Perasaan Ini yang Dirasakan Mailson Lima Saat Jalani Latihan Perdana Bersama Persib [Instagram]

Suara.com - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, memberikan kabar terbaru terkait masa depan mantan pemain Timnas Tanjung Verde, Mailson Lima.

Menurut Bojan Hodak, winger kiri kelahiran Den Haag, Belanda ini sudah berpisah dan meninggalkan skuat Maung Bandung, setelah menemukan kesepakatan dengan manajemen.

Mailson Lima sempat masih beraktivitas bersama tim dengan mengikuti program latihan setelah berakhirnya putaran pertama BRI Liga 1 2024/2025.

Namun, dalam beberapa hari terakhir, pemain yang menggunakan nomor punggung 94 tersebut tidak terlihat beraktivitas bersama skuat Maung Bandung.

"Mailson sudah pergi. Mailson dan klub sudah menemukan kesepakatan dan Mailson pergi," kata Bojan Hodak ditemui setelah memimpin latihan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Jumat (7/3/2025) malam.

Seperti diketahui, setelah berkahir putaran pertama, Persib tidak mendaftarkan Mailson Lima untuk mengarungi putaran kedua kompetisi BRI Liga 1 2024/2025.

Gelandang serang Persib Bandung asal Cape Verde, Mailson Lima Duarte Lopes. [Dok. Persib]
Gelandang serang Persib Bandung asal Cape Verde, Mailson Lima Duarte Lopes. [Dok. Persib]

Meski demikian, Mailson Lima terlihat tetap beraktivitas bersama tim lantaran masih terikat kontrak sebagaimana penjabaran Bojan Hodak saat itu.

Sementara itu, Mailson Lima bergabung dengan Persib di awal musim 2024/2025, dia tampil dalam 13 pertandingan di kompetisi BRI Liga 1 2025/2025 dan enam laga AFC Champions League (ACL) 2 2024-2025.

Namun, penampilannya mendapatkan kritikan dari Bobotoh lantaran perfomanya dinilai tidak maksimal baik di kompetisi BRI Liga 1 maupun AFC Champions League (ACL) 2 2024-2025.

Baca Juga: Bojan Hodak Pastikan Beckham Putra akan Tampil Lawan Persik Kediri

Setelah berakhirnya putaran pertama, Persib melalukan perombakan komposisi pemain dengan merekrut Gervane Kastaneer untuk mengantikan posisi Mailson Lima.

Saat itu, Sporting Director PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Adhitia Putra Herawan menyebut perekrutan Gervane Kastaneer merupakan rekomendasi dari pelatih Persib, Bojan Hodak.

Selain itu, pemain yang mampu bermain di berbagai posisi ini bersepakat mengikat kerja sama dengan Persib dengan durasi kontrak 1,5 tahun.

"Merespon rekomendasi dari pelatih tersebut, kita kemudian segera melakukan negosiasi dan berhasil menjalin kesepakatan dengan pemain yang bersangkutan," kata Adhit sapaan akrabnya, Rabu (8/1/2025).

Sebelum bergabung dengan skuat Maung Bandung klub terakhir yang diperkuat oleh Kastaneer adalah Castellon, klub Segunda Division Spanyol pada musim 2023-2024.

Selain itu, Kastaneer juga pernah memperkuat sejumlah klub terkenal di Eropa seperti ADO Den Haag, NAC Breda (Belanda), Kaiserlautern (Jerman) hingga Coventy (Inggris).

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI