Dengan semakin banyaknya pemain keturunan yang menunjukkan performa bagus di luar negeri dan bersedia memperkuat Timnas Indonesia, harapan publik Tanah Air terhadap kemajuan sepak bola nasional pun semakin tinggi.
Mauro Zijlstra bisa menjadi bagian penting dari generasi emas berikutnya, asalkan proses adaptasi dan integrasi ke dalam sistem sepak bola Indonesia berjalan dengan baik.
Menunggu lampu hijau
Mauro Zijlstra, mengaku dirinya menunggu lampu hijau PSSI untuk menjalani proses naturalisasi dan bergabung Timnas Indonesia.
Bomber muda milik FC Volendam itu memang sudah mengirimkan dokumen-dokumen miliknya ke federasi sepak bola Indonesia itu sejak tahun lalu.
Bahkan nama Mauro Zijlstra terpampang jelas di meja kerja Sekjen PSSI, Yunus Nusi, dalam secarik kertas mengenai daftar pemain yang akan dinaturalisasi.
Meski sudah mengirimkan dokumen dan namanya masuk dalam daftar naturalisasi pemain, hingga kini belum ada titik terang mengenai kapan proses naturalisasi Mauro Zijlstra akan dilakukan.
Nah, baru-baru ini akun Instagram yang kerap memberitakan pemain-pemain keturunan, yak ni @halfblood_indonesie, melakukan wawancara dengan striker berusia 20 tahun itu.
Dalam wawancaranya, Mauro Zijlstra menuturkan bahwa dirinya hanya tinggal menunggu lampu hijau dari PSSI untuk terbang ke Indonesia dan melakukan proses naturalisasi.
Baca Juga: Murid Shin Tae-yong Sorot Timnas Indonesia U-17 Dibantai Korut, Sarankan Ini Buat Perbaikan Tim
“Ya dokumen sudah siap, tapi menunggu lampu hijau dari PSSI untuk terbang (ke Indonesia),” katanya kepada akun @halfblood_indonesie.