Meski sebelumnya Kompany berharap Neuer bisa tampil di leg kedua, kondisinya belum memungkinkan. Sebagai gantinya, kiper muda Jonas Urbig diprediksi kembali dipercaya mengawal gawang.
Urbig tercatat sudah tampil tujuh kali sejak absennya Neuer. Ia akan didampingi dua penjaga gawang lainnya, Daniel Peretz dan Leon Klanac dalam skuad yang dibawa ke Milan.
Cedera Hantui Bayern: Musiala hingga Davies Diragukan Tampil
Selain Neuer, Bayern juga masih dilanda krisis pemain akibat cedera. Jamal Musiala, yang mengalami cedera otot paha saat menghadapi Augsburg awal April lalu, diperkirakan absen hingga dua bulan. Alphonso Davies, Hiroki Ito, Kingsley Coman, dan Aleksandar Pavlovic juga belum dipastikan bisa tampil di San Siro.
Dengan banyaknya pemain inti yang tidak dalam kondisi 100 persen, Bayern tetap menjadi ancaman yang tidak bisa diremehkan. Inter harus menunjukkan konsistensi dan fokus tinggi jika ingin mengunci tempat di semifinal.
Efisiensi Kunci Kemenangan Nerazzurri di Leg Pertama
Inter Milan sukses mencuri kemenangan penting di kandang Bayern Munich pada leg pertama perempat final Liga Champions 2024/2025.
Dalam laga penuh intensitas di Allianz Arena, tim asuhan Simone Inzaghi menang dengan skor tipis 2-1 berkat permainan yang solid dan efisien.
Pertandingan yang berlangsung pada Rabu, 9 April 2025 itu mempertemukan dua raksasa Eropa dalam laga yang diprediksi berjalan ketat.
Baca Juga: Gawangnya Digelontor Tiga Gol Arsenal, Begini Pembelaan Thibaut Courtois
Bayern tampil mendominasi di depan publik sendiri, namun Inter menunjukkan efektivitas luar biasa saat mendapatkan peluang.