Ciro Alves Dikabarkan Jalani Naturalisasi, Langsung Dipanggil ke Timnas Indonesia?

Arif Budi Suara.Com
Selasa, 29 April 2025 | 16:05 WIB
Ciro Alves Dikabarkan Jalani Naturalisasi, Langsung Dipanggil ke Timnas Indonesia?
Pesepak bola Persib Bandung Ciro Alves (kanan) melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Dewa United pada pertandingan BRI Liga 1 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, Minggu (26/11/2023). Dewa United kalah dari tamunya Persib Bandung dengan skor 1 - 5. ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal/nym.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemain asal Brasil, Ciro Alves diisyaratkan bakal menjalani naturalisasi, hal tersebut diungkap oleh istrinya, Maria Eduarda Mondadori.

Ciro Alves akan menjalani musim terakhirnya bersama Persib Bandung.

Nyatanya ia sudah menyampaikan salam perpisahan, meski musim ini masih menyisakan empat pertandingan.

Pemain berusia 36 tahun terebut punya kontribusi penting bersama Pangeran Biru.

Dari tiga musim yang dijalaninya, ia membantu Persib Bandung meraih juara Liga 1 musim lalu.

Striker Persib Bandung, Ciro Alves. [Persib Bandung]
Striker Persib Bandung, Ciro Alves dikabarkan akan menjalani naturalisasi. Hal tersebut disampaikan oleh istrinya yang bernama Maria Eduarda Mondadori. [Persib Bandung]

Menariknya Maung Bandung bisa back to back juara lagi di musim ini.

Sontak kepergian Ciro Alves menyisakan kesedihan dari Bobotoh.

Kendati demikian, Ciro Alves disebut tidak akan pulang ke Brasil.

Istrinya yang bernama Maria Eduarda Mondadori mengatakan bahwa keluarga Ciro Alves ingin tinggal di Indonesia.

Baca Juga: Timnas Indonesia Terancam Cuma Diperkuat Satu Pemain Keturunan di Piala AFF U-23 2025

Maka dari itu, keluarga pemain 36 tahun asal Brasil tersebut bakal menjalani naturalisasi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI