Suara.com - Berikut beberapa catatan penampilan apik kiper PSM Makassar, Reza Arya yang membuatnya dipanggil Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert.
Ya, Reza Arya menjadi salah satu kiper yang diboyong juru taktik asal Belanda itu untuk persiapan jelang laga lanjutan Grup C ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Selain Reza Arya ada lagi Maarten Paes, Emil Audero, Nadeo Argawinata, dan Ernando Ari Sutaryadi.
Menariknya, Reza Arya selaku nama baru, mampu mengalahkan kiper keturunan seperti Cyrus Margono yang saat ini tampil bersama klub Liga Kosovo, KF Dukagjini.
Merujuk data dan statistik, pemanggilan Reza Arya nyatanya bukan keputusan asal-asalan Patrick Kluivert. Dia memiliki beberapa catatan mentereng selama membela PSM Makassar di Liga 1 2024/2025.
Musim ini, kiper yang baru saja bertambah usia itu bermain sebanyak 17 kali untuk PSM Makassar di Liga 1 2024/2025.
![Kiper PSM Makassar, Reza Arya Pratama. [dok. LIB]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2023/07/31/98731-reza-arya-pratama-psm-makassar.jpg)
Dari 17 pertandingan tersebut, ia mencatatkan tiga kali nirbobol, prestasi yang cukup bagus bagi seorang penjaga gawang.
Tak hanya sukses menjaga gawang PSM Makassar tak kebobolan dalam tiga laga, Reza Arya juga kerap melakukan penyelamatan-penyelamatan penting sepanjang musim.
Total 48 penyelamatan telah dilakukannya dalam 17 laga di kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia ini.
Baca Juga: Patrick Kluivert Putus Kebiasaan STY, Apa Alasan Panggil Stefano Lilipaly ke Timnas Indonesia?
Reza Arya juga tampil gemilang dan membantu PSM Makassar untuk mencapai babak semi final ASEAN Club Championship 2024/2025.