- AC Milan hampir mencapai kesepakatan perpanjangan kontrak Mike Maignan, setelah negosiasi yang sempat stagnan membaik.
- Tawaran baru Milan mencakup kontrak lima tahun hingga 2031 dengan gaji pokok €5,7 juta per musim.
- Kendala final perpanjangan kontrak ini hanya terletak pada pembahasan komisi yang harus diselesaikan dengan agennya.
Suara.com - AC Milan kian mendekati kesepakatan untuk memperpanjang kontrak Mike Maignan.
Optimisme di internal klub meningkat signifikan dalam beberapa pekan terakhir, seiring mencairnya negosiasi yang sempat berjalan alot pada paruh kedua tahun lalu.
Kini, hanya satu kendala utama yang perlu diselesaikan sebelum tanda tangan resmi dibubuhkan.
Situasi Maignan sempat berada di titik terendah pada musim panas lalu. Dengan kontrak yang hanya tersisa hingga 30 Juni 2026, peluang sang kiper hengkang terbuka lebar.
Chelsea kala itu disebut siap mengajukan tawaran serius untuk memboyong mantan penjaga gawang Lille tersebut.
Namun, kepindahan itu tak pernah terwujud. Meski begitu, negosiasi perpanjangan kontrak juga belum menunjukkan perkembangan berarti.
Titik balik datang berkat kerja intens manajemen baru, termasuk Igli Tare dan pelatih Massimiliano Allegri, ditambah perubahan struktur klub, dukungan rekan setim, serta proposal kontrak anyar yang lebih kompetitif.
Dalam tawaran terbarunya, Milan menyodorkan kontrak berdurasi lima tahun hingga 30 Juni 2031.
Dari sisi finansial, Maignan ditawarkan status pemain dengan gaji papan atas di skuad Rossoneri.
Baca Juga: Dusan Vlahovic Berpeluang Comeback Lebih Cepat, Juventus Bidik Laga Panas Kontra Inter
Nilainya mencapai €5,7 juta bersih per musim sebagai gaji pokok, ditambah bonus performa. Angka tersebut menyamai level gaji Rafael Leao.
Kesepakatan prinsip antara Milan dan Maignan disebut sudah tercapai.
Persetujuan dari sang pemain pun telah diberikan. Kini, satu-satunya ganjalan adalah pembahasan komisi untuk agen Maignan.
Meski demikian, isu ini tidak mengurangi optimisme pihak klub. Dalam waktu dekat, Milan dijadwalkan menggelar pertemuan dengan agen Maignan untuk merampungkan detail terakhir tersebut dan menutup proses perpanjangan kontrak.
Kontributor: M.Faqih