Baca 10 detik
- Laga Juventus versus Cremonese pada Senin (12/1/2026) diawali kontroversi pembatalan penalti Cremonese melalui VAR.
- Pelatih Cremonese, Davide Nicola, mendapat kartu merah akibat protes kerasnya terhadap keputusan wasit Feliciani di babak pertama.
- Juventus mencetak gol ketiga setelah Kenan Yildiz memanfaatkan bola muntah dari tendangan penalti yang sempat ditepis.
Usai laga, Spalletti menyoroti keputusan wasit terkait penalti.
“Saya rasa kedua penalti hari ini seharusnya tidak diberikan,” ujar Spalletti, sejalan dengan analisis para pundit Sky Sport Italia.
Meski puas dengan hasil akhir, pelatih asal Italia itu tetap bersikap realistis terhadap performa timnya.
“Kami mengendalikan permainan dan menunjukkan sikap yang tepat melawan tim yang terorganisasi dengan baik. Davide Nicola tahu betul bagaimana bersaing di Serie A,” kata Spalletti.
Kontributor: Adam Ali