Artis sensasional Nikita Mirzani kembali menghadiri sidang cerai lanjutan di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Senin (1/12/2014). Dia turut didampingi tim kuasa hukumnya.
Ada yang menarik, jika Nikita sebelumnya tampil feminin saat hadiri sidang, kali ini ia mengenakan kemeja putih dipadu celana jins bolong-bolong.
"Tadinya mau dirobek sampai sini (sambil menunjuk bagian di bawah perut). Ini kan sebagian dari amal," kelakar Nikita sebelum sidang, Senin (1/12/2014).
Menurutnya, tampil seksi merupakan amal untuk kaum lelaki. "Kan saya sudah janda, eh belum ya," kata dia.
Sidang pada hari ini beragendakan jawaban dari pihak penggugat atau pihak Nikita. Tidak sampai lima menit, sidang pun selesai.
"Hari ini replik, jadi jawaban dari pihak eike (saya)," jelas Nikita.
Dalam sidang replik tersebut, Nikita membantah semua jawaban dari pihak tergugat atau pihak suaminya Sajad Ukra yang menginginkan hak asuh anak mereka Azka Raqila Ukra yang tanggal 3 Desember nanti berusia 1 bulan.
"Bantahan dari jawaban pihak tergugat. Ada rekonvensi, gugatan balik dari pihak sajad Ukra. Ada beberapa hal, mengenai masalah hak asuh anak, pihak sajad menghendaki hak asuh anak," jelas Nikita lagi.
Pada sidang pekan lalu, Senin 24 November, pihak Sajad yang diwakili pengacara Lita Viani Purba mengatakan jika kliennya sepakat untuk bercerai dengan bintang film Nenek Gayung itu. Lita mengakui jika Sajad ingin hak asuh anak berada di tangannya, namun proses mendapatkan hak asuh akan berjalan panjang.