Identitas Ibu Daehan, Minguk dan Manse Terungkap

Rabu, 11 November 2015 | 06:47 WIB
Identitas Ibu Daehan, Minguk dan Manse Terungkap
Ilustrasi kehidupan Song Il Gook dan keluarganya. [Koreandrama.org]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Identitas Jung Seung Yeon, istri dari aktor Song Il Gook dan ibu dari kembar tiga Daehan, Minguk dan Manse, baru-baru ini terungkap. Pada 9 November, sebuah tayangan mengungkapkan artis-artis yang memiliki istri sukses. Nama Jung Seung Yeon menempati posisi kedua.

Dalam ulasan itu terungkap bahwa Seung Yeon adalah mahasiswa teladan semasa kuliahnya. Bahkan di Seoul National University ia memperoleh gelar master dan doktor dengan predikat sangat memuaskan. Pada usia 33, dia diangkat sebagai hakim Pengadilan Negeri Busan. Hingga kini, dia bekerja di Pengadilan Negeri Incheon.

BACA JUGA:

Dioperasi Plastik, Miryo "BEG" Sempat Tak Dikenal

Ibu tiga anak itu juga dikenal menguasai tiga bahasa selain Korea, yaitu Bahasa Inggris, Jepang dan Prancis. Karena kemampuan bahasanya itu juga, membuat dia bersahabat dengan model ternama Jepang, Yano Shiho.

Song Il Gook diberitakan jatuh cinta dengan kemampuan luar biasa Seung Yoen. Il Gook berpacaran selama satu setengah tahun dengan Seung Yeon sebelum akhirnya menikah dan memiliki anak laki-laki kembar tiga.

Nama Seung Yeon menjadi perhatian setelah suaminya mengikuti variety show Superman Return. Dalam acara itu, Il Gook mengasuh ketiga putranya tanpa sang istri setiap dua hari dalam seminggu. Acara itu sukses disukai di berbagai negara dan belakangan diputar di salah satu televisi swasta di Indonesia.

BERITA MENARIK LAINNYA:

Gisele Bundchen Komentari Skandal Suaminya

10 Hal Tentang Mantan yang Sulit Dilupakan

Sering Berebut Penumpang, Driver Gojek Keluarkan Jurus Patok Ayam

Imut Banget, 5 Kucing Ini Jadi Seleb di Media Sosial

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI