Inul Daratista Marah ke Nella Kharisma, Konser Raisa di GBK Batal

Ferry Noviandi Suara.Com
Selasa, 08 September 2020 | 21:53 WIB
Inul Daratista Marah ke Nella Kharisma, Konser Raisa di GBK Batal
Nella Kharisma dan Inul Daratista [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Inul Daratista meradang kepada juniornya, pedangdut Nella Kharisma. Si Goyang Ngebor merasa diabaikan Nella hingga membuat istri Adam Suseno itu marah-marah di kolom komentar salah satu unggahan Nella.

Di kolom komentar, Inul Daratista meluapkan kekesalan terhadap Nella Kharisma.

"Ini bunda WA nggak dibales. DM juga nggak dianggep. Tag di instagram juga dilewatin," tulis Inul Daratista.

Tak lama kemudian, Nella Kharisma pun membalas komentar Inul Daratista. Menurut pelantun "Jaran Goyang" ini, ia tak tahu ada pesan dari Inul karena ponselnya digunakan oleh sang kakak.

Keributan Inul Daratista dengan Nella Kharisma menjadi salah satu berita pilihan dari Entertainment Suara.com sepanjang Selasa (8/9/2020).

Tapi selain itu, kami juga telah menghimpun berita pilihan lainnya yang tak kalah menarik. Apa saja beritanya, simak selengkapnya di sini:

1. Bilirubin Tinggi, Citra Kirana Mewek Bayinya Dirawat di Rumah Sakit

Citra Kirana dan Rezky Aditya [Suara.com/Yuliani]
Citra Kirana dan Rezky Aditya [Suara.com/Yuliani]

Anak pertama pasangan Citra Kirana dan Rezky Aditya, Atharrazka Adhitya harus diopname selama dua hari di Rumah Sakit. 

"Jadi di vlog terakhir itu yang aku check up ke dokter Athar itu bilirubinnya ternyata tinggi, 15. Normalnya di umur Athar yang seminggu itu harusnya di bawah 13, tapi memang kuning kulitnya," kata Citra Kirana.

Baca Juga: Anak Sultan Mah Bebas! Putra Inul Daratista Sawer Karyawan Karaoke

Baca selengkapnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI