Selain hakim mengabulkan gugatan cerai, Asha Shara juga berhak mendapatkan hak asuh buah hatinya.
"Yang pertama Majelis menerima permohonan cerai dari kita yaitu pisah karena putusan cerai Pengadilan, yang kedua hak asuh terhadap anak jatuh kepada mbak Asha," katanya.
Asha Shara mengajukan gugatan cerai kepada suaminya ke Pengadilan Agama Tigaraksa, Tanggerang pada Jumat (13/11/2020) lalu. Hingga saat ini belum diketahui secara pasti penyebab dia minta bercerai.