Vicky Prasetyo Diam-Diam Pernah Ajak Ayu Azhari Nikah Siri

Sumarni Suara.Com
Selasa, 11 Mei 2021 | 15:16 WIB
Vicky Prasetyo Diam-Diam Pernah Ajak Ayu Azhari Nikah Siri
Ayu Azhari [Yuliani/Suara.com]

Suara.com - Artis Ayu Azhari mengaku pernah diajak menikah oleh Vicky Prasetyo. Hal itu terungkap dalam video terbaru yang diunggah akun YouTube TRANS TV Official pada Selasa (11/5/2021).

"Pernah diajakin nikah siri," kata Ayu Azhari yang membuat suasana heboh.

Perempuan 51 tahun ini mengatakan kalau momen itu terjadi tahun lalu di awal pandemi virus corona. Di situlah, Vicky Prasetyo melamarnya buat jadi istri.

"Itu bulan puasa tahun lalu. Dia bilang mba Ayu aku ada kerjaan nih kita ngobrol. Awal pandemi. Oh yaudah. Terus makan sama aku," tutur Ayu Azhari.

"Terus (tiba-tiba), yang kamu jadi istri aku aja deh. Tapi biasa aja kan say, dia semua cewek dipanggil yang. Terus aku bilang, aku kan ada suami mas Vicky. Nggak apa-apa kan lagi jauh, halalin dulu aja," sambungnya lagi.

Vicky Prasetyo [Herwanto/Suara.com]
Vicky Prasetyo [Herwanto/Suara.com]

Kakak Sarah Azhari ini juga sempat bicara kepada anak-anaknya soal tawaran sang gladiator. Tapi sang anak menolak mentah-mentah.

"Dia hubungi sih mau manage anak-anakku. Tapi ngajakin ini. Terus anak-anakku, jangan mah jangan," ucapnya lantas tertawa.

Mendengar itu, Vicky Prasetyo pun segera klarifikasi. Dia menyebut bahwa sedari dulu mengidolakan sosok Ayu Azhari.

Baca Juga: Suami Joanna Alexandra Meninggal, Aurel Hermansyah Umumkan Kehamilan

"Ayu Azhari adalah wanita idaman gue, wanita impian gue. Kalau nggak kesampean yaudah gue akan mengidolakan sepanjang masa gue," jelas Vicky Prasetyo dramastis.

Terlepas dari itu, Ayu Azhari menilai bahwa suami Kalina Oktarani itu sosok yang baik dan jujur.

"Yah mungkin banyak perempuan cantik tergoda. Orangnya ada kelebihan baik banget, jujur. Tapi mukanya sih lama-lama kalau dilihat menarik juga," ungkap Ayu Azhari.

"Kalau masalah jodoh kan udah diatur, aku kan anaknya enam. Dia nggak mungkin mau," pungkasnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI