
Kalau tadi para adik cowok sudah foto bareng kali ini giliran girls squad. Arsy dan Amora terlihat begitu semangat dengan rangkaian prosesi 7 bulanan yang dijalani sang kakak. Senyum sumringah tak lepas dari wajah mereka. Keduanya juga cantik abis dengan kebaya dan sanggulnya.
5. Rebutan Rujak

Di bagian akhir prosesi adat 7 bulanan, Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar berjualan rujak yang sudah dibuat Aurel. Kedua adik mereka, Arsy dan Arsya pun terlihat tak sabar ingin mencoba rujak tersebut.
6. Duet Arsy dan Amora

Berasal dari keluarga musisi, jadi nggak heran kalau Amora dan Arsy juga punya suara merdu dan bakat bernyanyi. Arsy dan Amora pun berduet menyanyikan lagu Mother, How Are You Today dari Maywood. Suara merdu keduanya sukses bikin para tamu berdecak kagum.
Gimana gemas banget kan potret lucu adik-adik Aurel di acara 7 bulanan tadi? Meski bukan saudara kandung tapi hubungan mereka kompak dan punya interaksi yang manis abis.
Kontributor : Safitri Yulikhah