Suara.com - Adu peran antara Kim Sejeong dan Ahn Hyo Seop di serial drama komedi 'Business Proposal' masih menjadi topik hangat.
Belakangan ini, Kim Sejeong terbongkar improvisasi adegan menampar Ahn Hyo Seop di episode 6 serial drama 'Business Proposal'.
Menurut keterangan cerita di balik layar yang dirilis oleh SBS, adegan tamparan tersebut tidak ada dalam skrip.

Kim Sejeong rupanya tidak diharuskan untuk menampar Ahn Hyo Seop dalam adegan menonton film bersama itu.
"Sebelum ditampar, Ahn Hyo Seop benar-benar tidak tahu apa yang sedang terjadi," bunyi ketarangan yang dilansir dari Koreaboo pada Sabtu (19/3/2022).
Di sisi lain, reaksi Ahn Hyo Seop membalas improvisasi adegan tamparan Kim Sejeong juga dianggap baik dan profesional.

Dalam adegan itu, Ahn Hyo Seop ikut improvisasi dengan pindah tempat duduk yang jauh dari Kim Sejeong.
"Aku akan nonton dari sana," balas Ahn Hyo Seop.
Setelah selesai syuting, Kim Sejeong meminta maaf sudah menampar Ahn Hyo Seop.
Baca Juga: 4 Perlakuan Gentleman Ahn Hyo Seop di Episode 6 Business Proposal, Cowok Wajib Catat!
![Drama Business Proposal.[Twitter/@allkpop]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/03/16/43219-drama-business-proposaltwitteratallkpop.jpg)
"Tamparanku kena muka kamu? Maaf, aku gak tahu," ujar Kim Sejeong.