Suara.com - Iqlima Kim menceritakan pengalamannya ketika bekerja sebagai Asisten Pribadi alias Aspri Hotman Paris yang ke-9. Ia mengaku menyesal dengan jabatan itu dan akhirnya mundur.
Dalam unggahan video yang beredar, Iqlima Kim mengaku menyesal bekerja sebagai Aspri Hotman Paris.
"Saya menyesal," kata Iqlima Kim dikutip dari YouTube Popular Seleb.
Iqlina Kim mengungkap ada beberapa pekerjaan lain yang ditimpakan kepadanya selain pekerjaan sebagai asisten pribadi Hotman Paris.
Oleh karena itu, Iqlina Kim mengundurkan diri sebagai Aspri Hotman Paris.
"Saya mundur karena itu sangat bertolak belakang dengan pekerjaan saya," tuturnya.

Iqlina Kim mengungkap dirinya tertekan secara mental selama menjadi Aspri Hotman Paris.
"Ini bersangkutan sama mental. Untuk kami batinnya yang menahan luka," sambungnya.
Kendati demikian, Iqlina Kim menegaskan masih belum bisa membuka alasan dirinya mundur sebagai Aspri Hotman Paris.
Baca Juga: Siapa Iqlima Kim? Ini Profil Aspri Hotman Paris yang Mendadak Resign
"Dia tahu alasan saya pergi. Jadi menurut saya, saya belum bisa banyak bicara," pungkasnya.