Cerai, Tsania Marwa Sempat Anggap Jadi Janda Sebagai Aib

Senin, 23 Mei 2022 | 13:34 WIB
Cerai, Tsania Marwa Sempat Anggap Jadi Janda Sebagai Aib
Tsania Marwa [Instagram]

Suara.com - Tsania Marwa sudah lima tahun menjanda usai bercerai dari Atalarik Syach pada 2017. Sempat mengira status yang dipegang adalah hal buruk, dia kini lebih santai jalani hidup.

"Dulu status janda itu kupikir jadi aib. Cuma aku sekarang santai menjalaninya, bahkan tetap happy," kata Tsania Marwa, dalam jumpa pers virtual, baru-baru ini.

Ibu dua anak ini sampai sekarang belum menggandeng pasangan baru. Kegagalan pernikahan menjadi pelajaran besar buat Tsania Marwa.

"Saya pernah berumah-tangga, sekarang nggak mau asal cinta terus menikah," ujar Tsania Marwa.

Sempat dikabarkan punya pacar, Tsania Marwa tak mengelak. Ia memang tak pernah menutup hati, hanya saja menikah lagi bukan prioritasnya.

Tsania Marwa (YouTube/TRANS TV Official)
Tsania Marwa (YouTube/TRANS TV Official)

"Saya tidak pernah menutup diri. Tapi untuk menikah, saya belum ada rencana," kata Tsania Marwa.

Di luar kehidupan percintaannya, Tsania Marwa saat ini tengah disibukkan aktivitas syuting Cinta Setelah Cinta. Di sana, kebetulan marwa juga berperan jadi janda yang berjuang apa pun demi anak, hingga akhirnya menemukan pasangan baru.

"Sekarang lagi sibuk kerja aja, kebetulan di sinetron ini ada kemiripan karakter, sama-sama janda teraniaya, sama-sama rela lakuin apapun demi anak. Bedanya di sini dia dapat pasangan baru. Ya mungkin di sinetron dapat pasangan, biar aslinya dapat juga, hehe," ujarnya.

Baca Juga: 6 Pasangan Artis Rebutan Anak Setelah Cerai, Terbaru Wanda Hamidah

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI