Bakal Ketemu Haji Faisal untuk Mediasi, Tiara Marleen Tegang

Jum'at, 01 Juli 2022 | 09:39 WIB
Bakal Ketemu Haji Faisal untuk Mediasi, Tiara Marleen Tegang
Tiara Marleen mendatangi Polres Depok untuk bermediasi dengan Haji Faisal, Jumat (1/7/2022). [Rena Pangesti/Suara.com]

Suara.com - Perseteruan Tiara Marleen dan Haji Faisal tampaknya segera berakhir. Keduanya dijadwalkan untuk mediasi di Polres Metro Depok, Jumat (1/7/2022) pagi ini.

Tiara Marleen datang lebih dulu ke ruang Satreskrim Polres Metro Depok. Sambil melempar senyum, pelantun "Ikan Asin" itu tidak menampik merasa tegang.

Haji Faisal [Ficky Ramadhan/Suara.com]
Haji Faisal [Ficky Ramadhan/Suara.com]

"(Datang mediasi) ya tegang. Ada deg-degan juga, karena kita kan merasa salah," kata Tiara Marleen.

Meski merasa tegang, Tiara Marleen cukup bahagia. Sebab niatnya untuk berdamai dengan Haji Faisal mendapat respons positif dari mertua almarhumah Vanessa Angel itu.

"Sekarang bisa ketemu sama Pak Haji, senang. Ya pokoknya campur aduk, karena kemarin kan susah bertemu nih, sekarang bisa ketemu ya bahagia banget," ujar Tiara Marleen.

Tiara Marleen mendatangi Polres Depok untuk bermediasi dengan Haji Faisal, Jumat (1/7/2022). [Rena Pangesti/Suara.com]
Tiara Marleen mendatangi Polres Depok untuk bermediasi dengan Haji Faisal, Jumat (1/7/2022). [Rena Pangesti/Suara.com]

Namun, seperti apa bentuk mediasi, Tiara Marleen belum tahu secara pasti. Ia akan mengetahui setelah menemui Haji Faisal. "Nanti ya, doakan saja yang terbaik," pinta si biduan.

Sebagai informasi, kasus Tiara Marleen berawal dari ucapannya di media sosial. Menyebutkan jika Vanessa Angel hamil di luar nikah.

Haji Faisal selaku mertua Vanessa Angel tidak terima dengan ucapan itu. Ia pun melaporkan si biduan ke Polres Metro Depok. 

Pasangan Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah tersenyum bahagia ke arah kamera saat ditemui di Kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (20/1/2021). [Suara.com/Alfian Winanto]
Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah [Suara.com/Alfian Winanto]

Tiara Marleen memenuhi panggilan Polres Metro Depok. Ia terkejut karena sudah minta maaf, namun tetap dilaporkan.

Baca Juga: Akan Berdamai dengan Haji Faisal, Tiara Marleen Menyesal Pernah di Kubu Doddy Sudrajat?

Alih-alih damai, status Tiara Marleen pun naik menjadi tersangka. Imbasnya, ia harus menjalani wajib lapor dua kali seminggu di Polres Metro Depok.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
Ikuti Kuisnya ➔
Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mental Health Check-in, Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI