
Indra Kenz masuk penjara karena kasus penipuan aplikasi investasi bodong binary option. Pria yang dulu sering disebut sebagai Crazy Rich Medan ini resmi ditangkap polisi pada 25 Februari 2022. Seluruh kekayaannya juga disita. Dia pun divonis 10 tahun penjara dan denda Rp 5 miliar.
5. Doni Salmanan

Senasib dengan Indra Kenz, Doni Salmanan juga ditahan polisi setelah dinyatakan sebagai tersangka penipuan investasi bodong pada 8 Maret 2022. Dia pun divonis 13 tahun penjara karena kasus berlapis dari penyebaran hoaks investasi opsi biner dan tindak pidana pencucian uang (TPPU).
6. Putra Siregar

Putra Siregar masuk penjara sejak 12 April 2022. Dia menjadi tersangka kasus pengeroyokan Nur Alamsyah. Tak sendiri, ada juga Rico Valentino yang juga ditahan oleh polisi. Dia pun divonis 6 bulan penjara. Sosok seleb TikTok Chika Chandrika ikut terseret karena disebut-sebut sebagai cewek yang membuat mereka berkelahi. Disebutkan, Putra mengeroyok pelapor karena sudah menggoda Chika.
![Nikita Mirzani kembali menjalani sidang kasus pencemaran nama baik terhadap Dito Mahendra di Pengadilan Negeri Serang, Banten, Senin (5/12/2022). [Adiyoga Priyambodo/Suara.com]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/12/05/84146-nikita-mirzani.jpg)
Nikita Mirzani ditahan Kejaksaan Negeri atas kasus pencemaran nama baik Dito Mahendra sejak 25 Oktober 2022. Sekarang pun Nikita masih di penjara dan meninggalkan ketiga anaknya yang masih kecil. Sebelumnya di tahun yang sama, Nikita dijemput paksa pada 12 Juli 2022 di Mall Senayan City. Hanya saja dia ditahan 20 hari dan dibebaskan.
8. Rizky Billar

Tak disangka Rizky Billar juga mencicipi ruang jeruji besi dan pakai baju oren bertuliskan tahanan. Hal ini karena dia ditetapkan sebagai tersangka kasus KDRT yang dilaporkan istrinya sendiri, Lesti Kejora. Billar resmi ditahan pada 13 Oktober 2022. Beruntungnya, keduanya berdamai dan Billar dilepaskan polisi setelah Lesti mencabut laporannya.
Baca Juga: Denny Sumargo Tantang Rizky Billar Datang di Podcastnya: Banyak yang Harus Kita Bicarakan
Nah, itu tadi deretan artis masuk penjara tahun 2022. Semoga nggak nambah kasus-kasus pidana lain yang bikin para artis masuk jeruji besi ya di tahun mendatang.