Banjir Pujian, Intip 5 Momen Nikita Willy Berbagi dengan Anak SD di Sumba

Ismail Suara.Com
Rabu, 14 Desember 2022 | 14:26 WIB
Banjir Pujian, Intip 5 Momen Nikita Willy Berbagi dengan Anak SD di Sumba
Potret Nikita Willy kembali raih body goals setelah melahirkan (Instagram/@nikitawillyofficial94)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Momen Nikita Willy Kunjungi SD Terpencil di Sumba (Instagram/nikitawillyofficial94)
Momen Nikita Willy Kunjungi SD Terpencil di Sumba (Instagram/nikitawillyofficial94)

Nikita Willy juga membagikan momen anak-anak yang terlihat bahagia saat makan bersama di luar kelas. Para siswa yang bersekolah di salah satu SD yang ada di Sumba Barat tampak antusias dengan kunjungan Nikita Willy.

4. Momen Favorit

Momen Nikita Willy Kunjungi SD Terpencil di Sumba (Instagram/nikitawillyofficial94)
Momen Nikita Willy Kunjungi SD Terpencil di Sumba (Instagram/nikitawillyofficial94)

Walau berada di daerah terpencil, tapi semua siswa terlihat rapi dengan seragam yang mereka pakai. Ada pula beberapa siswa yang ternyata membawa kotak makan siang sendiri. Selain itu hampir semua siswa membawa botol minum masing-masing. Setelah makan, dengan senyum ceria anak-anak mencuci alat makan secara mandiri dan tertib. Melihat kebahagian mereka membuat Nikita ikut bahagia, ia bahkan menyebut momen itu sebagai hal favoritnya selama di Sumba.

5. Banjir Pujian

Momen Nikita Willy Kunjungi SD Terpencil di Sumba (Instagram/nikitawillyofficial94)
Momen Nikita Willy Kunjungi SD Terpencil di Sumba (Instagram/nikitawillyofficial94)

Dalam kunjungannya itu Nikita Willy ditemani oleh suami tercintanya, Indra Priawan. Aksi berbagi Nikita Willy banjir pujian dari warganet yang kagum. "Ini sedekah yang memang tepat sasaran. Sekarang lagi jor-joran artis tajir yang suka menyumbang atau bersedekah dengan nominal ratusan juta salah sasaran. Hanya demi tujuan pencitraan, Nikita Willy memang keren," tulis akun facebook @J_Mecca.

Walau sedang berlibur bersama keluarga rupanya Nikita Willy tak lupa untuk berbagi pada sesama. Apa yang ia lakukan membuat salut dan kagum banyak orang. Bahkan tak sedikit yang berharap ada artis lain yang mengikuti apa yang Nikita Willy lakukan. Bagaimana menurutmu?

Kontributor : Safitri Yulikhah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI