Suara.com - Fuji dan Thariq Halilintar telah memutuskan untuk mengakhiri hubungan yang telah dijalani selama satu tahun terakhir. Alasan putus yang tak diumbar membuat fans Thariq dan Fuji alias Thofu jadi bertanya-tanya.
Salah satu asumsi yang ramai dipercaya mengenai alasan putusnya hubungan Thariq Halilintar dan Fuji adalah restu. Seperti diketahui, restu dari keluarga Gen Halilintar kecuali Atta Halilintar belum juga dikantongi Fuji hingga akhirnya putus.
Namun baru-baru ini, Fuji menegaskan apabila restu bukan alasannya putus dari Thariq Halilintar. Adik ipar mendiang Vanessa Angel tersebut juga memohon agar fans tidak menyudutkan pihak mana pun.
"Btw, dari kemarin rame banget asumsi-asumsi tentang restu ini itu. Tapi kita putus bukan karena itu, jadi tolong jangan menyudutkan pihak mana pun," tulis Fuji pada Senin (20/2/2023).
Fuji pun menegaskan masih berhubungan baik dengan Thariq Halilintar. "Stop asumsi aneh-aneh ya, lagian kalo jodoh nggak ke mana kok," ungkapnya lagi.
Geni Faruk ibunda Gen Halilintar memang tidak secara blak-blakan memperlihatkan kebencian terhadap Fuji. Akan tetapi, tidak sekali pun keluarga Gen Halilintar kecuali Atta Halilintar hadir dalam acara yang ada Fuji sehingga asumsi tiadanya restu ramai dipercaya.
Interaksi antara Fuji dan Thariq Halilintar usai putus pun masih dapat disaksikan fans Thofu melalui berbagai konten. Meski begitu, Fuji sudah ramai dijodoh-jodohkan dengan El Rumi gara-gara kebersamaan mereka di pertandingan voli pantai baru-baru ini.
Kontributor : Neressa Prahastiwi
Baca Juga: Putus dengan Thoriq Halilintar,Netizen Justru Jodohkan Fuji dengan El Rumi: 'Semoga Berjodoh'