Idap Neuralgia dan Neuritis, Sunwoo Dipastikan Tetap Aktif Promosi Bareng The Boyz

Sumarni Suara.Com
Senin, 27 November 2023 | 08:00 WIB
Idap Neuralgia dan Neuritis, Sunwoo Dipastikan Tetap Aktif Promosi Bareng The Boyz
Sunwoo THE BOYZ [Instagram/@official_theboyz]

Suara.com - IST Entertainment mengungkao kondisi Sunwoo The Boyz. Dia bilang sang idol didiagnosa mengidap neuralgia dan neuritis, penyakit yang berkaitan dengan saraf.

"Pagi ini (24 November), Sunwoo mengeluh sakit leher dan bahu, jadi segera setelah pra-rekaman acara musik hari ini, dia pergi ke rumah sakit," kata sang agensi melansir dari Soompi pada Minggu (26/11/2023).

"Di sana, ia didiagnosis menderita neuralgia dan neuritis pada area leher dan bahu, dan ia menerima perawatan," imbuhnya lagi.

Dari hasil pemeriksaan, dokter menyarankan Sunwoo The Boyz buat tidak melakukan gerakan yang berlebihan agar segera pulih.

Sunwoo The Boyz. (Instagram/@THEBOYZ)
Sunwoo The Boyz. (Instagram/@THEBOYZ)

"Berdasarkan pendapat dokter bahwa ia perlu meminimalkan gerakan berlebihan untuk saat ini," ungkapnya.

Namun begitu, IST Entertainment menyebut kalau artis besutannya itu tetap bertekad mengikuti jadwal sesuai yang sudah ditetapkan.

Sunwoo The Boyz memutuskan tidak hiatus sementara untuk masa pemulihannya.

Karenanya, sang agensi setuju dengan catatan Sunwoo The Boyz juga mengetahui batasannya saat perform.

"Kami membahas partisipasi Sunwoo di masa depan dalam pertunjukan. Saat Sunwoo mengungkapkan tekad kuatnya untuk mengambil bagian dalam promosi album, kami memilih untuk menghormati pendapat artis tersebut," beber IST Entertainment.

Baca Juga: The Boyz Kasih Spoiler Soal Comeback di Konser The Boyz 2nd World Tour: Zeneration Jakarta

"Dan diputuskan bahwa dia akan melanjutkan aktivitasnya sejauh yang dia bisa tanpa memaksakan diri," tambahnya.

Menurut IST Entertainment, Sunwoo bakal tetap ikut berpromosi bareng para memberi The Boyz lainnya.

"Sunwoo akan bergabung dengan aktivitas The Boyz mendatang dan mengambil bagian dalam acara penandatanganan penggemar yang dijadwalkan," bebernya.

"Dan telah diputuskan bahwa, sebisa mungkin, dia akan berusaha menghindari kemunduran pada jadwal yang dijanjikan kepada penggemar," lanjutnya.

Sebagai penutup, IST Entertainment berjanji akan terus memberitahu mengenai kondisi kesehatan Sunwoo The Boyz ke penggemar.

"Kami akan menganggap kesehatan artis kami sebagai prioritas utama kami, dan kami berencana untuk terus meminta Sunwoo menjalani perawatan berkelanjutan dan memeriksa kondisinya dengan cermat agar cederanya tidak bertambah parah. Terima kasih," pungkasnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI