"Kamu mau ke mana? Kamu kalau ke Medan juga enggak apa-apa kita ada bisnis juga disitu," cerita Zulfati.
Babe lantas berpesan kepada Zulfati, agar menyekolahkan anak-anak di sekolah Agama. Hal itu agar nanti, buah hatinya bisa menjadi anak-anak yang rutin mendoakannya.
"Yang penting itu anak-anak disekolahin sekolah agama, enggak perlu yang mahal. Karena itu nanti yang bakal bantu kita ngedoain kita," katanya.
Mendengar perkataan sang suami, air mata Zulfati pun pecah seketika. Ia hanya bisa menangis sambil berusaha tetap tegar.