Suara.com - Jauh sebelum menggugat cerai Paula Verhoeven, sifat buruk Baim Wong yang sering membuat istrinya kesal sempat dibongkar oleh paranormal Mama Ella.
Di awal pernikahan, Mama Ella sempat mengingatkan Baim Wong soal sifat buruknya yang bisa membuat Paula Verhoeven kesal dan lelah menghadapinya bila tak berubah.
Kala itu, Mama Ella memprediksi Paula Verhoeven sempat ragu pernikahannya akan langgeng karena Baim Wong memiliki karakter yang cukup keras kepala.
Namun, ayah 2 anak itu yang seolah tak terima berusaha membela diri kalau dirinya sosok suami yang bertanggung jawab meskipun keras kepala.
"Karena capek juga Paula menghadapi sifat kamu kadang, karena Baim ini orangnya keras kepala," ujar Mama Ella dalam acara Oki Show dilansir dari Youtube SERU AJA BOLEH.

"Sifat saya? Tapi kan tanggung jawab," sahut Baim Wong.
Bahkan, Baim Wong juga sempat bingung terdiam ketika Mama Ella kembali menyinggung soal sifat buruknya yang cukup tempramental ketika ada masalah.
Padahal, Mama Ella menyarankan aktor 43 tahun itu untuk mengontrol emosinya agar tak suka membesar-besarkan masalah kecil setelah menikah.
"Saran mamah, kedepannya kalau ada masalah kecil jangan dibesar-besarkan. Karena, kamu tahu kan kamu orangnya tempramental Baim. Kalau udah emosi, jelek sekali. Bukan begitu Paula?" ujar Mama Ella dan Paula Verhoeven hanya tersenyum.
Baca Juga: Didoakan Masuk Penjara, Razman Arif Nasution Skakmat Nikita Mirzani: Pulang Umrah Kok Gitu?
Mama Ella menyarankan demikian, karena hal tersebut bisa membuat Paula Verhoeven bingung menghadapi sifat buruk Baim Wong setelah mempunyai anak.