Han Seung Woo Hengkang dari IST Entertainment

Sumarni Suara.Com
Jum'at, 29 November 2024 | 08:00 WIB
Han Seung Woo Hengkang dari IST Entertainment
Han Seung Woo [Instagram/@ w_o_o_y_a]

Suara.com - Idol K-Pop, Han Seung Woo resmi mengakhiri kontrak kerja dengan agensinya, IST Entertainment. Hal ini terungkap dalam postingannya di Instagram baru-baru ini.

"Halo, ini Han Seung Woo. Setelah 10 tahun bersama sejak saya menjadi trainee hingga sekarang, saya telah mencapai akhir perjalanan saya bersama IST Entertainment," tulisnya mengawali.

"Setelah menyaksikan transisi perusahaan dari A Cube, Plan A, Play M, dan IST, perusahaan ini memiliki arti penting bagi saya," sambungnya lagi.

Meskipun terasa berat meninggalkan agensi yang sudah bersamanya sejak debutnya pada 2016, Han Seung Woo mengaku tetap semangat berkat dukungan fans.

"Meskipun memulai hal baru terasa agak asing, aku akan terus mendapatkan kekuatan dari HAN_A dan dukungan tak tergoyahkan dari semua orang yang telah menyemangati hidupku dan musikku," jelasnya.

Karenanya, mantan personel X1 ini berjanji akan terus merilis karya terbaik di masa depan.

"Didorong oleh komitmenku untuk menciptakan musikku sendiri, aku akan terus bekerja keras untuk maju," tutur Han Seung Woo.

Sebagai penutup, mantan peserta Produce X 101 ini menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada IST Entertainment.

"Terima kasih kepada IST Entertainment karena telah berada di sisiku selama ini. Terima kasih," tandasnya.

Baca Juga: Seluruh Member THE BOYZ Dilaporkan Tak Perpanjang Kontrak, Agensi Buka Suara

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI