Berhenti Ceramah Karena Diduga Keracunan, Gus Miftah Dikritik Tak Profesional

Minggu, 22 Desember 2024 | 08:00 WIB
Berhenti Ceramah Karena Diduga Keracunan, Gus Miftah Dikritik Tak Profesional
Gus Miftah [Suara.com/Putu Ayu P]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Gus Miftah mengalami keracunan saat kajian," tulis akun @kiaijawi, ditilik pada Sabtu (21/12/2024).

Perihal itu, sejumlah netizen turut memberikan respons yang beragam. Sebagian netizen mengaku curiga dengan keluhan Gus Miftah disediakan kelapa busuk.

"Menurut saksi warga setempat, degannya masih fresh. Dicicipi langsung sama panitianya, gak seperti yang dimaksud sama gus Miftah," tulis seorang netizen. 

Gus Miftah dengan Harley-Davidson Softail (Instagram)
Gus Miftah dengan Harley-Davidson Softail (Instagram)

"Gak mungkin kalau busuk. Air kelapa muda atau tua itu bagus kata ust Zaidul. Berarti sebelumnya salah makan apa atau memang baru masuk angin," ucap netizen lain.

Sementara itu, sebagian netizen lain mengkritik Gus Miftah tidak profesional meninggalkan panggung sebelum acara pengajian selesai

"Setidaknya profesional, Gus," kata netizen lain.

"Kok cabut pas acara belum selesai?" tutur netizen yang lainnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI