Jeje Sebut Shin Tae Yong Tak Tahu Bakal Dipecat Sampai H-1, Baru Dikasih Tahu PSSI Paginya

Kamis, 16 Januari 2025 | 13:55 WIB
Jeje Sebut Shin Tae Yong Tak Tahu Bakal Dipecat Sampai H-1, Baru Dikasih Tahu PSSI Paginya
Pelatih Timnas Indonesia, Shin-Tae Yong saat ditemui di Bali United Training Center, Jumat (29/11/2024) (suara.com/Putu Yonata Udawananda)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jeong Seok Seo yang akrab disapa Jeje, penerjemah Shin Tae Yong selama menjadi pelatih Timnas Indonesia akhirnya buka suara terkait pemecatan pria asal Korea Selatan itu oleh PSSI.

Jeje mengatakan dirinya dan Shin Tae Yong tak tahu kalau akan diberhentikan sebagai pelatih Timnas Indonesia oleh PSSI sampai satu hari sebelum kejadian.

"Satu hari sebelum pengumuman itu kita benar-benar nggak tahu kalau beneran terjadi itu," ujar Jeje dilansir dari YouTube Jebreeet Media TV, Rabu (16/1/2025).

Jeje tak memungkiri mereka memang sering mendengar desas-desus Shin Tae Yong akan dipecat, tetapi hal itu tak pernah terjadi.

Sampai akhirnya hal itu terjadi, Jeje mengatakan dirinya, Shin Tae Yong dan semuanya baru mengetahui pagi hari, sebelum PSSI memberikan pengumuman resmi di siang harinya.

"Pagi harinya ya pemecatan Shin Tae Yong meeting yaa begitu," ujar Jeje.

"Bukan pemecatan, pengakhiran kerja," sahut Valentino Simanjuntak alias Valentino Jebret.

Seperti yang diketahui, Ketua Umum PSSI, Erick Tohir mengumumkan pemecatan Shin Tae Yong sebagai pelatih Timnas Indonesia pada 6 Januari 2025 siang hari.

Pernyataan Jeje ini senada dengan Shin Tae Yong yang mengaku baru tahu pemecetannya pagi hari sebelum PSSI mengumumkannya secara resmi.

Baca Juga: Fitri Salhuteru Klarifikasi Soal Teror dan Fitnah yang Dialami: Jadi Diduga...

Bahkan, Shin Tae Yong juga baru mengetahui PSSI sudah mempersiapkan pelatih baru untuk Timnas Indonesia pagi itu juga.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI