Shin Tae Yong Dikira Umrah Gegara Postingan Artis Ini: Sejak Kapan Coach STY Mualaf?

Sumarni Suara.Com
Selasa, 25 Februari 2025 | 13:32 WIB
Shin Tae Yong Dikira Umrah Gegara Postingan Artis Ini: Sejak Kapan Coach STY Mualaf?
Daus Separo dan Shin Tae Yong. (Instagram)

Suara.com - Publik kegocek dengan penampilan artis pria satu ini karena dinilai sangat mirip dengan mantan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong. Hal ini terjadi setelah video yang direkam pesulap Limbad dibagikan di media sosial.

Limbad sedang bersantai di masjid di sela-sela menjalankan ibadah umrah. Dia pun mengajak sahabat-sahabatnya yang merupakan pelawak terkenal di Tanah Air untuk menyapa netizen.

Dua pelawak itu adalah Bopak Castello dan Daus Separo. Meski Limbad yang merekam, dia tak berkata-kata dan membiarkan dua sahabatnya yang mengoceh.

Namun siapa sangka kalau netizen dibuat salah fokus dengan penampilan Daus Separo. Tak sedikit yang menilai kalau pelawak 53 tahun itu mirip dengan Coach STY.

"Gue kira yang paling belakang Shin taeyong," komentar netizen.

"Sekilas mirip coach Shin si Daus," kata netizen lain.

"Om Daus mirip shin taeyong," tambah netizen lainnya.

Gara-gara itu, jadi banyak netizen yang nyeletuk kalau Shin Tae Yong sudah mualaf hingga menyebut sudah haji dan umrah dengan nada bercanda.

"Alhamdulillah Shin Taeyong mualaf," celetuk netizen. 

Baca Juga: Pulang Cepat dari AFC U-20, Para Pemain Indonesia Tak Bisa Bersaing di Level Benua?

"Sejak kapan shin taeyoung mualaf?" sambung yang lainnya.

Shin Tae Yong ucapkan selamat tinggal kepada timnas Indonesia (Instagram/republikindonesia, ANTARA)
Shin Tae Yong ucapkan selamat tinggal kepada timnas Indonesia (Instagram/republikindonesia, ANTARA)

"Naek haji Shin taeyong," imbuh netizen lain.

Sementara itu, beberapa netizen menyebut jika Daus Separo bukan hanya mirip dengan Shin Taeyong, namun mirip beberapa nama aktor Korea Selatan yang biasa membintangi drakor hits.

"Om daus mirip kakeknya Hong Hein di QOT," kata netizen.

"Mirip kim kap soo yang main di Sweet home," komentar yang lain.

Kocaknya dalam video tersebut, Daus juga seolah sudah kerap membaca komentar netizen yang menyebutnya mirip orang Korea. Makanya dia juga nyeletuk kalau dirinya jauh-jauh dari Korea datang ke Arab Saudi untuk umrah bersama sahabat-sahabatnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI