Beda Adab Letkol Teddy Bertemu Gus Miftah dan Ustaz Adi Hidayat, Ada yang Cium Tangan

Minggu, 06 April 2025 | 09:49 WIB
Beda Adab Letkol Teddy Bertemu Gus Miftah dan Ustaz Adi Hidayat, Ada yang Cium Tangan
Letkol Teddy Indra Wijaya dengan ustaz Adi Hidayat dan Gus Miftah (Instagram/@sekretariat.kabinet/@pengajiangusmiftah)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Pertemuan Letkol Teddy Indra Wijaya dengan Gus Miftah diakhiri dengan sesi foto bersama. Keduanya berjabat tangan di sekitar lobi kantor Sekretaris Kabinet.

"Ada dua kaki yang sangat disukai Allah, yaitu kaki yang dilangkahkan untuk menunaikan shalat fardhu dan kaki yang dilangkahkan untuk silaturrahim," bunyi keterangan yang disertakan.

Demikian adalah perbandingan interaksi Letkol Teddy Indra Wijaya dengan Gus Miftah dan Ustaz Adi Hidayat.

Untuk informasi tambahan, Letkol Teddy menempuh pendidikan di SMA Taruna Nusantara, Magelang, dan lulus pada 2007. Setelah itu, ia melanjutkan pendidikan di Akademi Militer di Magelang, Jawa Tengah, dan lulus pada tahun 2011.

Sebagai lulusan Akademi Militer, Teddy bergabung dengan Komando Pasukan Khusus (Kopassus), cabang elit TNI Angkatan Darat, di mana dia menunjukkan kemampuan luar biasa dalam berbagai operasi dan pelatihan. 

Teddy juga menempuh pendidikan militer lanjutan, termasuk di luar negeri. Salah satu pencapaian pentingnya adalah lulus dari U.S. Army Ranger School pada 2020, di mana ia meraih gelar International Honor Graduate. 

Karier Teddy semakin bersinar ketika ia ditunjuk sebagai ajudan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto pada 2020.

Setelah Prabowo Subianto terpilih sebagai Presiden Republik Indonesia, Teddy Indra Wijaya diangkat sebagai Sekretaris Kabinet pada 21 Oktober 2024.

Baca Juga: Ceramah di Depan Pemerintah, Ustaz Adi Hidayat Sentil Menkeu sampai Presiden

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI