Rasa penasaran Jedar semakin tergugah, ia kemudian menanyakan lebih spesifik soal penyanyi ataukah pemarin sinetron.
Vicky pun menegaskan bahwa sosok orang baru yang hadir dihidupnya itu adalah pemain film dan pemain sinetron.
“Penyanyi atau pemain sinetron?,” tanya Jedar.
“Pemain film, pemain sinetron,” jawab Vicky.
“Usia range dari berapa ke berapa?,” sahut Jedar.
“Hampir seusia kamu lah, dibawahnya dikit lah,” jawab Vicky Lagi.
Jedar semakin dibuat penasaran setelah Vicky menyebutkan status kekasih barunya itu yang sudah single parent.
“Janda atau single ini? Ada anak nggak,?” tanya Jedar.
“Janda, tapi orangnya sangat terkenal, soal anak itu udah jadi rahasia kita berdua,” sahut Vicky.
Baca Juga: Jessica Iskandar Trauma, Kasus Pencurian Berturut-turut Terjadi di Sekitarnya
Meski sudah menjelaskan soal ciri-ciri, status hingga profesinya, rupanya Vicky enggan membocorkan inisial nama kekasih barunya tersebut. Ia masih menyimpan rapat-rapat hubungan dengan kekasihnya itu.