Kemudian, Feni Rose juga meragukan keotentikan foto potongan edaran putusan sidang cerai Paula Verhoeven dan Baim Wong.
"Ini pertanyaan aku, apakah itu memang bagian dari putusan dari yang dibocorin itu kemarin? Kalaupun iya benar, ngapain dibocorin? Kan udah selesai, udah ada putusannya," ujar Feni Rose.
Meski memaklumi peningkatan emosi saat bercerai, Feni Rose secara implisit menilai Baim Wong tidak seharusnya menyiarkan keburukan Paula Verhoeven demi kepentingan anak.
Feni Rose mengungkap, riwayat buruk yang menerpa Paula Verhoeven berpotensi mengganggu perkembangan dan pertumbuhan anak-anak Baim Wong.
"Kalau udah cerai itu pasti emosi iya, kan? Kita kesenggol dikit aja bisa meledak-ledak. Tapi, kan harus berpikir panjang ada anak-anak, nanti takutnya kan menyesal. Kita nggak pernah tahu efeknya ke depan," kata Feni Rose.

Cuplikan unggahan video komentar Feni Rose ihwal klarifikasi Paula Verhoeven ini mendapat atensi sebanyak 63,7 ribu ribu jumlah tayangan.
"Feni Rose react VT pernyataan Paula Verhoeven di podcast Denny Sumargo," tulis akun @aladdin_simba, dilansir pada Kamis (24/4/2025).
Perihal itu, sejumlah netizen turut memberikan respons dan komentar yang beragam. Sebagian tampak bersimpati kepada Paula Verhoeven.
"Bener kak Ros, kalau sudah tahu sebelum menikah kenapa terus menikah?" tulis seorang netizen.
Baca Juga: Paula Verhoeven Adalah Jawaban Doa, Baim Wong Sempat Diwanti-wanti Agar Tak Aneh-aneh
"Kenapa aib diumbar-umbar ke media? Kasihan Paula, sabar semangat ya Paula," kata netizen lain.