Lalu, apakah Luna Maya akan menggunakan adat Jawa dalam pernikahan kelak? Belum bisa dikonfirmasi. Satu yang pasti, 7 Mei 2025 akan menjadi hari yang membahagiakan buat pasangan yang sudah bersama sejak 2022 lalu.
Sebagai informasi, Luna Maya dan Maxime Bouttier mulai berpacaran sejak 18 Desember 2022. Tanggal ini diketahui saat aktor 31 tahun ini membagikan foto anniversary pertama.
Beda usai hampir 10 tahun membuat netizen tarik membahas hubungan asmara pasangan beda generasi ini. Seperti diketahui, Luna Maya lahir pada 26 Agustus 1983 dan Maxime Bouttier pada 22 April 1993.
Mantan Luna Maya
Sebelum dengan Maxime Bouttuer, Luna Maya tercatat pernah merajut kasih dengan beberapa pria.
Paling heboh adalah hubungannya dengan Ariel NOAH. Ketika itu, mereka disebut-sebut sebagai couple goals.
Namun, hubungan Ariel NOAH dan Luna Maya berakhir. Lama setelahnya, Luna berpacaran dengan pengusaha Reino Barack.
Lagi-lagi, hubungan mereka tak sampai ke pelaminan. Reino diketahui lebih memilih Syahrini sebagai istrinya.
Baca Juga: Deretan Film yang Dibintangi Luna Maya, Terbaru Gundik