Dukung Verrell Bramasta Lamar Fuji, Venna Melinda Singgung Kebaikan Haji Faisal dan Istri

Selasa, 29 April 2025 | 21:03 WIB
Dukung Verrell Bramasta Lamar Fuji, Venna Melinda Singgung Kebaikan Haji Faisal dan Istri
Venna Melinda di kantor Pengadilan Agama Jakarta Selatan kawasan Ragunan, Jakarta, Selasa (19/11/2024) [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Di salah satu kontennya, Verrell Bramasta sempat meminta doa agar dirinya berjodoh dengan Fuji karena kedekatan mereka mendapat respons positif dari masyarakat.

Namun, Venna Melinda sebagai ibu mengaku belum diajak Verrell Bramasta untuk membicarakan rencana masa depannya, termasuk untuk hubungan asmara.

Verrell Bramasta masih terlalu sibuk dengan aktivitasnya sebagai wakil rakyat di DPR RI.

"Kalau untuk ngobrol gitu kan pasti dia juga butuh waktu yang lebih luang," tutur Venna Melinda.

Venna Melinda tidak bisa memaksa Verrell Bramasta untuk buru-buru bercerita tentang rencana terdekatnya.

"Kalau zaman sekarang, jadi orangtua kita enggak bisa ngerecokin, apalagi ngasih target-target gitu," kata Venna Melinda.

"Kan anak punya prioritasnya sendiri-sendiri. Udah gede juga kan Verrell, udah 29 tahun. Bukan anak-anak lagi, udah pria dewasa," imbuh mantan anggota DPR itu.

Terlepas siapa pun sosoknya, Venna Melinda menyatakan siap mendukung perempuan yang jadi pilihan Verrell Bramasta untuk pendamping hidupnya.

Baca Juga: Viral! Pegawai Salon Ungkap Pengalaman Pahit Layani Fuji hingga Potong Gaji, Benarkah?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI