"Harga baju Mama gigi nggak sesimple modelnya," curiga warganet yang lain.
Harga outfit Nagita Slavina di pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier
Berdasarkan postingan akun fanbase @fanpage_nagitaslavina, gaun hijau emerald yang dikenakan oleh ibu dari Rafathar Malik Ahmad itu berasal dari brand berbasis di Antwerp, Belgia, yakni Bernadette.
Nagita Slavina memilih dress tipe Rianne Dress, yang dibanderol 840 euro atau sekitar Rp 15,8 juta.
Ibu dari tiga anak itu juga memakai sandal merek Vince, sebuah brand yang berbasis di California, Amerika Serikat. Koleksi yang dipilihnya adalah 'Barcelona Jelly Sandals' yang dihargai sekitar Rp 3,6 juta.
Perempuan 31 tahun itu juga menenteng tas Bvlgari dengan tipe 'Serpenti Forever Mini Top Handle Bag' yang dibanderol kurang lebih Rp 106,3 juta.
Bila dijumlahkan, penampilan Nagita Slavina untuk akad nikah Luna Maya dan Maxime Bouttier sekitar Rp 125,7 juta. Namun, ini belum dengan satu set perhiasan yang dipakainya.
Nagita Slavina jadi mak comblang Luna Maya dan Maxime Bouttier
Luna Maya dan Maxime Bouttier rupanya menjadi dekat usai momen iseng Nagita Slavina di sebuah acara ulang tahun Manoj Punjabi di Bali pada Desember 2022 lalu.
Baca Juga: Cerita Raffi Ahmad Saat Diminta Luna Maya Jadi Saksi Nikah: Aku Merasa Terhormat
Kala itu, Nagita Slavina yang terpukau dengan ketampanan Maxime Bouttier, menjodohkannya dengan Luna Maya. Kala itu, sang aktris memang sedang lajang.